Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

AFC Kenang Ketika PSM Makassar Bangkit Dari Kekalahan Dalam 26 Menit

By Alif Mardiansyah - Selasa, 16 Juni 2020 | 19:45 WIB
Gelandang PSM Makassar, Marc Klok, merayakan gol yang dicetaknya ke gawang Home United, di Stadion Pakansari, Kabupaten Bogor, Selasa (30/4/2019). (the-afc.com)

BOLASPORT.COM - Konfederasi Sepak Bola Asia (AFC) mengunggah momen ketika PSM Makassar menunjukan penampilan luar biasa.

Momen itu terjadi ketika PSM Makassar menghadapi wakil dari Singapura, yang kala itu masih bernama Home United pada game week kelima grup H Piala AFC 2019, 30 April 2019.

Perlu diketahui, lawan dari PSM Makassar tersebut sekarang sudah berganti nama menjadi Lion City Tailors.

Baca Juga: VIDEO - Momen Witan Sulaiman Bisa Cetak Gol Perdana di Liga Serbia

Dalam pertandingan yang tersaji di Stadion Pakansari, Bogor, Jawa Barat itu, PSM Makassar berhasil penampilan yang sangat gemilang.

Pasalnya, tim dengan julukan Juku Eja tersebut harus tertinggal terlebih dahulu atas Home United.

Baca Juga: Sebelum Ke Persib, Wander Luiz Beri Mimpi Buruk 2 Klub Indonesia di Asia

Bertindak sebagai tim tamu, Home United malah mampu ungguli PSM Makassar dengan skor 2-0 di pertengahan babak kedua.

Tim yang bermarkas di Bishan, Singapura tersebut berhasil unggul berkat brace gol yang diciptakan oleh Hafiz Nor.

Baca Juga: Pemain Timnas U-19 Indonesia Ini Pernah Antar Pulang Zahra Musdalifah