Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Pelatih Arsenal, Mikel Arteta, menegaskan pentingnya sosok Eddie Nketiah untuk proyek jangka panjang The Gunners.
Eddie Nketiah adalah salah satu pemain muda dengan potensi yang tinggi.
Untuk membantunya mewujudkan potensi itu, Arsenal meminjamkannya ke Leeds United mulai awal musim Liga Inggris 2019-2020.
Akan tetapi di Leeds, Nketiah tidak mendapatkan jatah bermain yang cukup dan akhirnya peminjamannya pun dipotong oleh Arsenal.
Baca Juga: Satu Persatu Pemain Mulai Bergabung Latihan dengan Bhayangkara FC
Pada Januari kemarin, Nketiah kembali bergabung dengan skuad Arsenal.
Setelah kembali, pelatih Arsenal, Mikel Arteta, menyatakan tidak akan meminjamkan Nketiah lagi.
Pasalnya, Arteta khawatir pemain yang menurutnya penting untuk Arsenal itu mengalami nasib yang sama seperti di Leeds.
Baca Juga: Steven Gerrard Meminta Liverpool untuk Buat Monumen Juergen Klopp
Arteta menganggap Nketiah penting karena menurutnya pemain berusia 21 tahun itu bisa mengangkat level bermain Arsenal di masa depan.
Selain itu, Arteta juga merasa Nketiah penting untuk rencana jangka panjang Arsenal.
Baca Juga: Chiellini Beberkan Revolusi Bek Hasil Warisan dari Antonio Conte
"Kami memperlakukan Eddie sebagai bagian penting dari pasukan kami," ujar Arteta seperti dikutip BolaSport.com dari Goal International.
"Kami harus membuat keputusan penting untuk tidak membiarkannya dipinjamkan lagi setelah apa yang terjadi di Leeds."
"Saya menyaksikan dia berlatih dan saya sangat yakin dia adalah pemain yang tepat bagi kami untuk memindahkan tim ke tingkat berikutnya, ia dapat berkontribusi besar dalam permainan kami."
"Dia sangat fantastis sejauh ini," tutur Arteta menambahkan.
Baca Juga: PSSI Minta Lapangan ABC Jadi Prioritas Timnas Indonesia, Ini Tanggapan Kemenpora
Setelah kembali dari pinjamannya, Nketiah telah mencetak tiga gol dari tujuh pertandingan bersama Arsenal di berbagai ajang.
Salah satunya adalah gol ke gawang Everton pada Februari lalu.
Nketiah mencetak gol pembuka Arsenal pada laga yang berakhir dengan skor 3-2 untuk kemenangan pasukan Arteta itu.