Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Diserang Presiden Napoli Masalah Uang, Maurizio Sarri Beri Jawaban

By Finky Ariandi - Rabu, 17 Juni 2020 | 08:20 WIB
Pelatih Juventus, Maurizio Sarri. (TWITTER.COM/10BETSPORTS)

BOLASPORT.COM - Pelatih Juventus, Maurizio Sarri, memberikan tanggapan terkait serangan yang dilancarkan Aurelio De Laurentiis ketika dia masih menangani Napoli.

Presiden Napoli, Aurelio De Laurentiis, terlihat masih menyimpan dendam pribadi kepada Maurizio Sarri.

Dalam sebuah wawancara, Aurelio De Laurentiis mengatakan jika Maurizio Sarri adalah pihak yang harus disalahkan karena membuat situasi Napoli menjadi kacau pada akhir musim 2017-2018.

"Sarri membuat saya marah dengan alasan murahan seperti uang," ujar De Laurentiis seperti dilansir BolaSport.com dari Corriere dello Sport.

Baca Juga: Hadapi Napoli di Final Coppa Italia, Juventus Tidak Diperkuat 3 Pemain Senior

"Dia memaksa saya mengganti pelatih meski masih memiliki kontrak tersisa selama dua musim," kata De Laurentiis.

Maurizio Sarri pun memberikan tanggapannya terkait serangan yang dilakukan oleh Aurelio de Laurentiis yang dituduhkan kepada dirinya.

Sarri mengatakan jika saat ini dirinya hanya berfokus dengan keadaan Juventus dan tidak tertarik dengan pernyataan yang dilontarkan oleh De Laurentiis.

"Merupakan sesuatu yang penting untuk bisa memenangi gelar dan saya memiliki keinginan untuk tetap mengangkat trofi," ucap Sarri seperti dilansir BolaSport.com dari Football Italia.

Baca Juga: Bukan Maurizio Sarri, Kapten Juventus Sebut 2 Pelatih Spesial untuk Masalah Taktik