Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Mike Tyson Pernah 2 Kali Bangkrut dan Bertanding untuk Bayar Tagihan

By Delia Mustikasari - Rabu, 17 Juni 2020 | 08:15 WIB
Mike Tyson (kanan) mengalahkan Marvis Frazier dalam pertandingan tinju kelas berat di Civic Center, New York, Amerika Serikat, 26 Juli 1986. (TWITTER.COM/888SPORTS)

Tentu saja karena ini adalah pesta, dia juga menghabiskan banyak uang untuk makanan, minuman, dan obat-obatan.

Pesta-pesta ini adalah alasan besar mengapa Tyson bangkrut. Namun, itu bukan satu-satunya alasan.

Tyson jelas suka menghabiskan uang untuk perempuan, tetapi ia juga menikmati menghabiskan uangnya untuk hal-hal eksotis seperti harimau peliharaan.

Baca Juga: Kisah Pertarungan Pertama Mike Tyson di Usia 13 Tahun yang Buat KO Lawan dan Picu Perkelahian Pelatih

Tentu saja butuh banyak uang untuk merawat harimau peliharaan, tetapi ia juga harus membayar biaya hukum setelah harimau peliharaannya menggigit seseorang.

Selain itu, pria berjulukan 'Iron Mike' itu juga memiliki masalah lain yang lebih pribadi untuk ditangani. Dia menikah beberapa kali dan karena berbagai alasan, banyak dari pernikahan itu yang gagal.

Akibatnya, ia harus membayar jutaan dolar untuk mengurus perceraian. Selain itu, menurut ESPN, Tyson juga menuduh manajemennya menipu dia jutaan dolar.

Akhirnya ada rumah-rumah mewah yang Tyson beli untuk dirinya dan keluarganya dijual

Semua hal ini, dan banyak lagi, pada akhirnya membuatnya mengajukan kebangkrutan pada 2003 karena ia berhutang 23 juta dolar AS (sekitar Rp 323 miliar) menurut Business Insider.

Setelah ia mengajukan kebangkrutan, pemilik nama lengkap Michael Gerard Tyson itu bertarung dua kali lagi sebelum pensiun.