Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM- Bek muda Bhayangkara FC, Nurhidayat sudah bergabung dengan latihan barsama rekan-rekanya di Stadion PTIK Jakarta Selatan (15/6/2020).
Pemain bernama lengkap Nurhidayat Haji Haris ini baru saja datang ke Jakarta seusai manjalankkan latihan mandiri di kampung halamannya Makassar.
Diakui oleh Nurhidayat apabila dirinya ingin bergabung dengan rekan setimnya karena rindu dengan suasana stadion markas klubnya itu.
"Saya rindu stadion ini karena rumputnya bagus. Kalau di Makassar saya latihan di Lapangan Karebosi bersama teman-teman," ujar Dayat dilansir BolaSPort.com dari laman resmi liga.
Baca Juga: Robert Lewandowski Ingin Segera Rayakan Gelar Juara Bundesliga bersama Penggemar
Dengan tempat latihan yang memadai Nurhidayat dapat berlatih dengan maksimal apalagi latihan bersama dengan rekan setim.
Kondisi Stadion PTIK sendiri masih terawat dengan baik meski kompetisi Liga 1 2020 dihentikan sejak Maret lalu.
Selain rindu dengan suasana markas timnya tersebut, kapten timnas U-22 ini juga melampiaskan kerinduannya dengan rekannya di Bhayangkara FC.
"Iya pasti kangen sekali dengan pemain lain. Sebelum berlatih juga saya sempat kangen-kangenan sama Renan dan juga pemain lainnya," tuturnya.
Sebelumnya latihan klub Bhayangkara FC ini hanya diikuti oleh pemain asing yang masih menetap di Jakarta seperti Renan Silva, Lee Yoo Joon, dan Lee Won Jae.
Kemudian beberapa hari lalu disusul oleh beberapa pemain lokal seperti Ruben Sanadi, Herman Dzumafo, Indra Kahfi, dan Adam Alis.
Baca Juga: Tatap Gelar Lain Usai Juara Bundesliga 8 Kali Berturut-turut, Target Bayern Muenchen Selalu Tinggi