Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Justin Gaethje Pamerkan Luka 2 Inchi dalam Latihan Persiapan Melawan Khabib Nurmagomedov

By Delia Mustikasari - Kamis, 18 Juni 2020 | 16:05 WIB
Aksi Justin Gaethje memukul Tony Ferguson pada ajang UFC 249. Gaethje dan Ferguson bertanding di VyStar Veterans Memorial, Jacksonville, Florida, AS, pada Sabtu (9/5/2020) atau Minggu WIB. Dalam duel tersebut, Gaethje dinyatakan menang atas Ferguson dengan TKO pada ronde kelima. (TWITTER.COM/UFCNEWS)

BOLASPORT.COM - Petarung UFC asal Amerika Serikat, Justin Gaethje, memamerkan luka dua inci mengerikan yang disebabkan oleh headbutt yang tidak sengaja dalam latihan saat ia bersiap melawan Khabib Nurmagomedov (Rusia).

Justin Gaethje menjadi juara kelas ringan sementara bulan lalu setelah mengalahkan rekan senegara, Tony Ferguson.

Kemenangan ini membuat dia akan menjalani unifikasi sabuk gelar juara kelas ringan melawan Khabib Nurmagomedov yang punya rekor tak terkalahkan (28-0).

Baca Juga: Kisah Juara UFC Pertama asal China yang Disambut Staf Bandara dan Medis di Tengah Wabah Virus Corona

Justin Gaethje akan menghadapi Khabib Nurmagomedov pada September mendatang.

Meski masih dua bulan lagi, tetapi petarung 33 tahun itu tidak membuang waktu dengan kembali berlatih ke gym.

Namun, Gaethje mengalami luka parah di dagunya setelah bentrok kepala dalam latihan dan sekarang dia menerima jahitan pada cederanya itu.

"Akan membutuhkan beberapa jahitan hari ini. Tertangkap kepala tidak sengaja saat gulat hari ini," tulis Gaethje di Instagram pribadinya.

Gaethje sedang dalam pembicaraan untuk melawan Conor McGregor musim panas ini, sampai ia mengisi pertarungan di UFC 249.

Baca Juga: Khabib Nurmagomedov Bicara tentang Rencana Pensiun dari UFC, jika...

McGregor ingin menghadapi Gaethje setelah Gaethje bertarung dengan Khabib. Namun, McGregor sudah memutuskan pensiun setelah ditolak Gaethje.

Tetapi, Gaethje mendesak The Notorious untuk menunggu pemenang antara dia dan Khabib.

"Saya pikir dia harus menunggu pemenang antara saya dan Khabib. Jika saya menang, saya pikir dia pasti akan kembali. Jika Khabib menang, saya tidak tahu. Saya tidak yakin tentang itu," ucap Gaethje.

"Dia telah mencapai banyak hal dalam olahraga ini. Apa yang ingin dicapai oleh setiap petarung, dia capai, jadi pilih dia."

"Saya tidak sabar untuk meninju wajahnya. Saya pikir saya akan menjatuhkannya dengan fair," ujar Gaethje.

Baca Juga: Diisukan ke Honda, Pol Espargaro Masih Bisa di KTM Saat Buat Keputusan September

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P