Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Klub raksasa Liga Spanyol, Barcelona, hanya memiliki dua cara untuk bisa menggaet Lautaro Martinez dari Inter Milan.
Striker muda asal Argentina, Lautaro Martinez, didatangkan dengan harga 25 juta euro (sekitar Rp 396 miliar) oleh Inter Milan.
Diboyong dari Racing Club pada Juli 2018, Martinez mampu menunjukkan penampilan memukau bersama klub berjulukan La Beneamata.
Striker berusia 22 tahun itu berhasil mencetak 16 gol dan empat assist dalam 32 laga di berbagai ajang musim ini.
Baca Juga: Finalis Coppa Italia 2020 Tertarik Lakukan Reuni dengan Edinson Cavani
Catatan tersebut membuat Lautaro Martinez menjadi salah satu buruan terpanas untuk diperebutkan oleh klub-klub raksasa Eropa termasuk Barcelona.
Dilansir BolaSport.com dari Football Italia, hanya ada dua cara bagi El Barca untuk merekrut rekan Lionel Messi di timnas Argentina dari Inter Milan.
Pendapat tersebut diungkapkan oleh pakar transfer Sky Sport Italia, Gianluca Di Marzio.
Cara pertama yaitu Barcelona harus rela mengucurkan dana sebesar 111 juta euro atau sekitar 1,75 triliun rupiah demi Martinez.
Baca Juga: Rengkuh Gelar Coppa Italia, Napoli Kini Bersatu Berkat Gennaro Gattuso
Adapun cara kedua yang bisa mereka lakukan adalah menebus sang striker dengan harga senilai 90-95 juta euro (senilai 1,42 hingga 1,5 triliun rupiah) plus satu pemain.
Namun, pembicaraan terkait transfer yang dilakukan oleh kedua klub masih belum menemui kata sepakat.
Hal itu dikarenakan Inter Milan dan Barcelona tetap bersikukuh untuk mempertahankan pendapatnya masing-masing.
Kondisi tersebut bisa membuat Lautaro Martinez kemungkinan besar akan tetap mengenakan seragam klub berjulukan La Beneamata.