Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Real Madrid Bisa Bikin Kesalahan Soal Ramos seperti Saat Lepas Ronaldo ke Juventus

By Muhammad Zaki Fajrul Haq - Minggu, 21 Juni 2020 | 09:00 WIB
Kapten Real Madrid, Sergio Ramos, melakukan selebrasi seusai menjebol gawang Osasuna dalam partai Liga Spanyol, Minggu (9/2/2020). (TWITTER.COM/REALMADRID)

BOLASPORT.COM - Real Madrid bisa berpotensi membuat kesalahan pada kontrak Sergio Ramos seperti saat melepas Cristiano Ronaldo ke Juventus.

Sergio Ramos telah bermain untuk Real Madrid selama hampir 15 tahun sejak didatangkan dari Sevilla pada awal musim 2005-2006.

Sampai saat ini, Ramos telah mencatatkan 642 penampilan bersama Real Madrid di semua kompetisi.

Bahkan, Ramos mencatatkan diri sebagai salah satu bek tertajam di dunia dengan mencetak 92 gol dan 38 assist selama berkarier di Santiago Bernabeu.

Kontrak pemain 34 tahun itu di Real Madrid akan kedaluwarsa pada akhir Juni 2021.

Baca Juga: Lahir dari Keluarga Pengungsi, Gelandang Arsenal Curhat Soal Kesulitan Hidupnya

Sampai saat ini, Real Madrid dan Ramos belum menemukan titik terang terkait perpanjangan kontrak.

Melihat hal tersebut, mantan pemain sekaligus Direktur Sepak Bola Real Madrid, Predrag Mijatovic, mengingatkan klubnya.

Mijatovic menyebut Los Blancos harus berhati-hati dengan masa depan Ramos.

Pria 51 tahun tersebut memperingatkan Real Madrid agar tidak melakukan kesalahan layaknya saat melepas Cristiano Ronaldo ke Juventus.