Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Pertandingan pekan ke-30 Liga Spanyol antara Real Sociedad menghadapi Real Madrid di Reale Arena, Senin (22/6/2020) dini hari WIB, bakal menjadi ajang pembuktian untuk Martin Odegaard.
Martin Odegaard yang datang ke Real Madrid pada 2017 masih belum menembus skuat utama Los Blancos.
Odagaard dibeli Madrid dari klub Norwegia, Stromsgodset, karena kepincut dengan permainannya yang disebut-sebut mirip dengan megabintang Barcelona, Lionel Messi.
Ia bahkan sampai dijuluki sebagai Messi dari Skandinavia.
Walau memiliki julukan seperti itu, tak menjamin karier Odegaard bisa mulus di Madrid.
Baca Juga: Starting XI Inter Milan Vs Sampdoria - Tuan Rumah Turunkan Kekuatan Penuh
Pemain berusia 21 tahun itu lebih banyak dipinjamkan di beberapa musim terakhir.
Pada awal musim 2019-2020, Odegaard diminta Zinedine Zidane untuk bergabung dengan Real Sociedad sebagai pemain pinjaman.
Keputusan Odegaard untuk mengikuti saran dari Zidane ternyata membuahkan hasil karena ia telah mencatatkan 30 pertandingan di seluruh kompetisi bersama Sociedad dengan sumbangan 7 gol dan 8 assist.
Pada pertandingan melawan Real Madrid yang akan segera berlangsung dalam beberapa menit lagi, Odegaard dipastikan bakal menjadi starter.
Odegaard harus mampu tampil impresif pada pertandingan itu agar membuat Zidane menariknya ke skuat utama Madrid di musim depan.
Disisi lain, Madrid membutuhkan tiga poin dari laga itu agar membuat mereka menggeser Barcelona dari puncak klasemen sementara Liga Spanyol.
Baca Juga: Starting XI Real Sociedad vs Real Madrid - Gareth Bale Masih Diparkir
Saat ini Madrid hanya terpaut tiga poin dari Barca yang berada di pucuk klasemen dan klub ibu kota Spanyol itu menang head to head dengan Azulgrana di musim ini.
Maka dari itu, kemenangan akan menjadi harga mati bagi Madrid.
???? ALINEACIÓN ???? Real Madrid.
???? AUPA REAL!!! ????⚪️????#RealSociedadRealMadrid #AurreraReala pic.twitter.com/PkqzJPjrho
— Real Sociedad Fútbol (@RealSociedad) June 21, 2020