Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Pelatih Persib Berharap dan Ingatkan Semua Bisa Terapkan Protokol Kesehatan

By Wila Wildayanti - Senin, 22 Juni 2020 | 14:00 WIB
Robert Alberts dalam laga Persib Bandung vs Arema FC di lanjutan Liga 1 2019 di Stadion Si Jalak Harupat, Bandung, 12 November 2019. (DENI DENASWARA/ TRIBUN JABAR)

BOLASPORT.COM - Pelatih Persib Bandung, Robert Alberts, mengingatkan serta berharap semua orang bisa menerapkan protokol kesehatan karena hal itu penting.

Persib Bandung belum bisa menjalankan latihan bersama di lapangan terbuka terkait adanya wabah virus corona (COVID-19).

Para pemain Persib Bandung juga masih menjalankan latihan mandiri di rumah masing-masing dengan dipantau pelatih secara virtual.

Selama pandemi virus corona ini, para pemain tim berjulukan Maung Bandung itu selalu diminta untuk tetap berada di rumah dan berhati-hati.

Baca Juga: Nyaris Dibikin Gigit Jari oleh Everton, Juergen Klopp Akui Liverpool Beruntung

Robert Alberts selalu mengingatkan anak asuhnya untuk tetap menjaga kesehatan dan hanya boleh keluar rumah di saat benar-benar ada hal penting.

Namun, memasuki kehidupan new normal atau normal yang baru ini, semua orang diperbolehkan melakukan aktivitas seperti sedia kala walaupun dengan menerapkan protokol kesehatan.

Kehidupan new normal ini memang sudah dijalani, tetapi tak semua orang bisa menerapkan dengan baik, seperti tidak disiplin dalam memakai masker, selalu cuci tangan, dan tetap menjaga jarak.

Robert Alberts mengaku cukup terkejut dan prihatin dengan tingginya angka kasus positif COVID-19 di Indonesia.