Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Persiraja Banda Aceh memastikan kondisi empat pemain asing mereka dalam keadaan yang baik jelang Liga 1 kembali dilanjutkan pada Oktober.
Hal itu diungkapkan oleh Sekretaris Umum Persiraja Banda Aceh, Rahmat Djailani kepada BolaSport.com.
Sejak Liga 1 dihentikan pada pertengahan Maret, Persiraja Banda Aceh mengizinkan para pemainnya termasuk pilar asing mereka pulang ke kampung halamannya masing-masing.
Namun, tidak semua pemain asing milik Persiraja Banda Aceh memilih untuk pulang ke negara asalnya.
Baca Juga: Agen Pemain di Liga Indonesia akan Menjadi Pengawasan APSSI, Ada Apa ?
Hanya dua pemain asing Persiraja Banda Aceh yang memilih pulang ke negara asalnya di Brasil.
Keduanya adalah Vanderlei Francisco dan Bruno Dybal.
Sekretaris Umum Persiraja Banda Aceh, Rahmat Djailani mengatakan, pastinya tidak mudah untuk kembali memanggil keduanya kembali ke Indonesia di tengah pandemi COVID-19.
Namun, Rahmat memastikan kondisi Vanderlei dan Dybal dalam keadaan baik.
"Pasti tidak mudah Vanderlei dan Dybal ke Indonesia, tapi kondisi mereka berdua dalam keadaan baik di sana," kata Rahmat kepada BolaSport.com.
Baca Juga: Teganya Manny Pacquiao, Habisi Lawan Latih Tandingnya hingga Pingsan
Meskipun Vanderlei dan Dybal berada di Brasil, keduanya tetap diwajibkan mengirinm laporan latihan mandiri.
"Kami terus komunikasi dengan mereka berdua," kata Rahmat
"Karena mereka wajib mengirimkan video latihan mandiri selama pandemi ini," tambah Rahmat.
Rahmat menambah, untuk dua pemain asing Persiraja Banda Aceh lainnya, mereka memilih untuk bertahan di Indonesia.
Baca Juga: Waduh Ketahuan! McGregor Pernah Mau Curang saat Lawan Mayweather
Adam Mitter dan Samir Ayass memilih untuk menetap di Bali sambil menunggu Liga 1 kembali dilanjutkan.
"Sementara Adam Mitter dan Samir Ayass ada di Indonesia. Mereka berdua selama ini ada di Bali," tutur Rahmat.
Persiraja Banda Aceh harus bersiap kembali mengumpulkan pemain setelah Liga 1 sepakat kembali dilanjutkan pada Oktober.
Keputusan Liga 1 dan Liga 2 kembali dilanjutkan setelah PSSI menggelar rapat Komite Eksekutif (Exco) pada 17 Juni 2020.