Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hasil PBSI Home Tournament - Marcus/Fikri Ditumbangkan Fajar/Yeremia

By Lariza Oky Adisty - Rabu, 24 Juni 2020 | 16:57 WIB
Marcus Fernaldi Gideon saat berpasangan dengan Muhammad Shohibul Fikri pada PBSI Home Tournament (BADMINTON INDONESIA)

BOLASPORT.COM - Pasangan ganda putra, Marcus Fernaldi Gideon/Muhammad Shohibul Fikri, kalah melawan Fajar Alfian/Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan pada pertandingan kedua PBSI Home Tournament di Jakarta, Rabu (24/6/2020). 

Fajar Alfian/Yeremia Erich Yoche Jacob Rambitan menang 21-15, 22-20 atas Marcus Fernaldi Gideon/Muhammad Shohibul Fikri

Kemenangan tersebut menjadi yang kedua untuk Fajar/Yeremia. 

Mereka sebelumnya menang atas Muhammad Rian Ardianto/Daniel Marthin.

Baca Juga: Hasil PBSI Home Tournament - Kevin Sanjaya Menang Lagi

Jalannya pertandingan

Gim pertama berlangsung ketat dan diwarnai adu reli dan drive.

Hingga interval gim pertama, Fajar/Yeremia bisa unggul sementara 11-10 atas Marcus/Fikri.

Baca Juga: PBSI Home Tournament - Senangnya Reza Pahlevi Jadi Pasangan Baru Kevin Sanjaya

Mereka seperti tak menyia-nyiakan kesempatan tersebut dan meraih tiga angka beruntun dari Marcus/Fikri.

Keunggulan mereka bertambah menjadi 14-10.

Marcus/Fikri tidak mau tertinggal. Keduanya perlahan mengejar dan memaksa Yeremia melakukan kesalahan.

Margin skor sempat mendekat menjadi 14-12.

Baca Juga: Hasil PBSI Home Tournament - Dengan Tandem Baru, Hendra Setiawan Kalahkan Mohammad Ahsan

Akan tetapi, Fajar/Yeremia tak tinggal diam dan kembali menjauhkan poin menjadi 16-12.

Gim pertama semakin sengit. Saling kejar poin tak terhindarkan.

Sebuah pengembalian bola Yeremia yang tak bisa dikembalikan Marcus membuat Fajar/Yeremia kembali unggul 18-14, sebelum skor berubah menjadi 19-15.

Sabetan Fajar di depan net membuat dia dan Yeremia meraih game point 2015.

Pengembalian bola Marcus yang mengenai net sendiri membuat Fajar/Yeremia mengunci kemenangan gim pertama menjadi 21-15.

Pertandingan gim kedua tetap berlangsung ketat.

Marcus/Fikri sempat memimpin 2-1, sebelum return service yang gagal dari Marcus membuat keadaan imbang 2-2.

Meski demikian, Marcus/Fikri belum tergoyahkan dan bisa meninggalkan Fajar/Yeremia 5-3.

Fajar/Yeremia terus menguntit Marcus/Fikri.

Alhasil, mereka perlahan tetapi pasti menyamakan kedudukan menjadi 6-6.

Skor imbang kembali berulang ke 7-7, 8-8, 9-9, dan 10-10.

Fajar/Yeremia berbalik menikung Marcus/Fikri dan unggul tipis 11-10 sebelum masa interval.

Kedua kubu kembali saling menekan usai jeda.

Marcus/Fikri lagi-lagi memaksakan skor imbang 11-11 dan 12-12.

Fajar/Yeremia merespons dengan lima poin beruntun hingga unggul 17-12 berkat pengembalian bola yang tidak bisa diantisipasi Marcus/Fikri.

Kondisi tersebut membuat Fajar/Yeremia berada di atas angin.

Mereka kembali mengungguli Marcus/Fikri 18-13.

Marcus/Fikri sempat memperkecil skor dan mendekat ke Fajar/Yeremia hingga skor menjadi 16-19.

Reli-reli panjang lalu mewarnai laga kedua kubu.

Apes bagi Fajar, pengembalian bolanya melebar hingga margin skor menyempit menjadi 19-17 untuk keunggulan Fajar/Yeremia.

Fajar/Yeremia akhirnya meraih match point, tetapi Marcus/Fikri belum menyerah dan kembali mendekatkan margin menjadi 19-20.

Marcus/Fikri akhirnya sukses memaksakan deuce 20-20.

Fajar/Yeremia bisa kembali meraih kemenangan usai merebut match point.

Pengembalian bola Fikri yang keluar mengunci kemenangan Fajar/Yeremia 22-20.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P