Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Real Madrid mengusung misi meraih kemenangan dalam lawatannya ke Espanyol pada pekan ke-32 Liga Spanyol, Senin (29/6/2020) pukul 03.00 dini hari WIB.
Real Madrid harus memetik kemenangan atau setidaknya meraih hasil imbang jika ingin menggusur Barcelona dari pucuk klasemen Liga Spanyol.
Hasil imbang akan membuat Madrid memiliki poin yang sama dengan Barca.
Akan tetapi, Madrid tetap dapat menyalip Barca karena unggul head to head di musim 2019-2020.
Di pertandingan sebelumnya, Barca meraih hasil imbang ketika bermain di markas Celta Vigo.
Baca Juga: Starting XI Parma Vs Inter Milan - Antonio Conte Tak Mau Ulangi Kesalahan
Hasil itu membuat Barca hanya unggul satu poin dari Madrid.
Pada pertandingan nanti, Los Blancos bakal diperkuat oleh pemain-pemain terbaiknya, termasuk Eden Hazard dan Karim Benzema.
Disisi lain, tim tuan rumah juga membutuhkan kemenangan demi menyelamatkan mereka dari degradasi.
Saat ini, Espanyol berada di dasar klasemen sementara Liga Spanyol dengan koleksi 24 poin.
Susunan Starting XI Espanyol vs Real Madrid
Espanyol (3-4-3): 13-Diego Lopez; 34-Victor Gomez, 20-Bernardo Espinosa, 18-Leandro Cabrera; 17-Didac Vila, 23-Adri Embarba, 15-David Lopez, 21-Marc Roca; 10-Sergi Darder, 7-Wu Lei, 11-Raul de Tomas
Baca Juga: Hasil Piala FA - Man City Lolos ke Semifinal Berkat Gol Ulang Tahun dan Tembakan Jarak Jauh
Pelatih: Francisco Rufete
???? 11 de Rufete per al partit d'aquesta nit!
¡Vamos, equipo! ⚪️????#EspanyoldeBarcelona | #RCDE | #EspanyolRealMadrid pic.twitter.com/B4L1h4MYj6
— RCD Espanyol de Barcelona (@RCDEspanyol) June 28, 2020
Real Madrid (4-3-3): 1-Thibaut Courtois; 12-Marcelo, 4-Sergio Ramos, 5-Raphael Varane, 2-Dani Carvajal; 14-Casemiro, 15-Federico Valverde, 8-Toni Kroos; 7-Eden Hazard, 22-Isco, 9-Karim Benzema
Pelatih: Zinedine Zidane
????✅ Our starting XI ???? @RCDEspanyol! #EspanyolRealMadrid | #RMLiga pic.twitter.com/goCznq6Rwg
— Real Madrid C.F. ???????????????? (@realmadriden) June 28, 2020