Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Anak Luis Milla Cetak 2 Gol dan 1 Assist dalam 3 Hari, Tenerife Bidik Promosi ke LaLiga

By Beri Bagja - Selasa, 30 Juni 2020 | 06:30 WIB
Aksi Luis Milla Manzanares saat membela Tenerife di pertandingan Liga Spanyol. (TWITTER.COM/RADIOMARCATFE)

BOLASPORT.COM - Luis Milla Manzanares, anak dari eks pelatih timnas Indonesia, Luis Milla Aspas, menjadi elemen krusial dalam misi Tenerife promosi ke LaLiga Spanyol.

Luis Milla Manzanares tampil trengginas bersama CD Tenerife, klub peserta Segunda Division atau kasta kedua Liga Spanyol.

Duduk di peringkat ke-8 di klasemen, Tenerife kini merupakan tim dengan performa aktual terbaik di liganya.

Tim asuhan legenda Valencia, Ruben Baraja, sedang merangkai 3 kemenangan beruntun, masing-masing atas Santander (2-1), Mirandes (4-1), dan Cadiz (2-0).

Luis Milla Manzanares berandil besar dalam tren positif tersebut.

Gelandang berusia 25 tahun ini mencetak 2 gol dan 1 assist dalam dua pertandingan terakhir yang berjarak hanya 3 hari.

Baca Juga: Sah Milik Barcelona, Miralem Pjanic Pemain Termahal Ke-8 dan Dipagari 400 Juta Euro

Baca Juga: Fantastis! Nilai Pasar Putra Luis Milla Lima Kali Lipat Lebih dari Evan Dimas

Baca Juga: VIDEO - Triple Skill Benzema: Backheel, Nutmeg, dan Assist lewat Satu Gerakan!

Rabu (24/6/2020), Milla mengukir brace alias dua gol ke gawang Mirandes yang salah satunya berasal dari lesakan penalti.

Teranyar, Sabtu (27/6/2020), ia turut menyumbang assist untuk salah satu gol yang dicetak Dani Gomez saat bertandang ke Cadiz.

Khusus untuk torehan gol, Luis Milla Manzanares kini sudah mencatatkan rekor tersuburnya dalam semusim berkiprah di liga.

Pemain kelahiran 7 Oktober 1994 ini melesakkan 4 gol di Segunda Division 2019-2020.

Jumlah itu melebihi catatan 3 gol miliknya saat membela Fuenlabrada pada musim 2017-2018. 

TWITTER.COM/RADIOMARCATFE
Eks pelatih timnas Indonesia, Luis Milla Aspas (kanan), bersama putranya yang kini membela Tenerife, Luis Milla Manzanares.

Sejak diakuisisi Tenerife dari Fuenlabrada pada 2018, Milla memang langsung menjadi komponen vital bagi klub.

Musim ini, dia tampil starter 27 kali dalam 29 penampilan di Liga Spanyol.

Performa apik Luis Milla Manzanares tentunya diharapkan sejalan dengan misi Tenerife promosi ke LaLiga.

Baca Juga: Kenang Timnas Indonesia, Luis Milla Sebut Hebatnya Sepak Bola Indonesia

Baca Juga: Luis Milla Pernah Ingin Masukkan Rekan Romelu Lukaku dan Kevin de Bryune di Timnas Indonesia

Tenerife sedang berupaya masuk zona play-off promosi di peringkat 3-6 klasemen Segunda Division.

Ada tiga jatah promosi yang diperebutkan.

Dua tiket otomatis menjadi milik juara dan runner-up Segunda musim ini, sedangkan satu jatah sisanya akan diperebutkan tim peringkat 3-6 di klasemen akhir.

Saat ini Tenerife cuma terpaut dua angka di bawah Elche, penghuni zona play-off yang paling dekat dengan kompetisi tinggal menyisakan 6 pertandingan.

Baca Juga: Daftar Penikmat Assist Lionel Messi di Barcelona, Luis Suarez Paling Dimanja

Baca Juga: Bantu Liverpool Juara, Musim Depan Chelsea Jadi Raja Liga Inggris?

"Luis sedang berkembang pesat dan apa yang dia inginkan adalah meningkatkan diri sebagai pesepak bola," ujar sang ayah, Luis Milla Aspas, dikutip BolaSport.com dari Radio Marca Tenerife.

"Dia sedang terfokus untuk menyelesaikan musim ini secara baik dan membantu Tenerife finis dengan cara terbaik," kata pelatih timnas Indonesia pada 2017-2018 yang juga pernah memperkuat Real Madrid, Barcelona, dan Valencia ini.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P