Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Ini Pesan Pelatih Persib untuk Timnas U-20 Indonesia, Jelang Piala Dunia U-20 2021

By Arif Setiawan - Kamis, 2 Juli 2020 | 10:00 WIB
Pelatih Persib Bandung, Robert Rene Alberts. (KRIS ANDIEKA/VIKINGPERSIB.CO.ID)

BOLASPORT.COM - Pelatih Persib, Robert Rene Alberts, menyebut bahwa daripada mewajibkan memainkan pemain U-20 di Liga lebih baik perbanyak uji coba internasional.

Tahun 2021, Indonesia akan berpartisipasi dalam ajang sepak bola U-20 terbesar di dunia.

Sebagai tuan rumah, timnas Indonesia dipastikan menjadi salah satu kontestan dalam Piala Dunia U-20 2021.

Oleh sebab itu mulai saat ini, timnas U-20 Indonesia telah melakukan berbagai persiapan guna menghadapi ajang ini.

Salah satu cara yang dilakukan PSSI dalam mempersiapkan pemain muda Indonesia adalah dengan mengeluarkan regulasi yang mewajibkan klub-klub dalam negeri untuk memainkan pemain mudanya ketika nanti kompetisi dilanjutkan.

 Baca Juga: Gian Zola Senang Turut Membantu Salurkan Donasi Persib Bandung

Kompetisi sendiri dijadwalkan akan kembali digelar pada Oktober mendatang setelah sempat terhenti pada Maret lalu, akibat pandemi covid-19.

Menanggapi hal tersebut, pelatih Persib Bandung, Robert Rene Alberts memiliki pandangan yang berbeda.

Menurutnya, memaksakan pemain muda untuk bermain di Liga bukanlah pilihan yang tepat.