Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Pasangan ganda campuran, Adnan Maulana/Mychelle Crhystine Bandaso hentikan perlawanan Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati pada laga penyisihan terakhir Grup B PBSI Home Tournament.
Adnan Maulana/Mychelle Crhystine Bandaso menang, dengan skor 21-16, 21-19 pada laga yang berlangsung di pelatnas Cipayung, Jakarta, Kamis (2/7/2020).
Pertahanan Adnan Maulana/Mychelle Crhystine Bandaso memang tidak sekokoh pada gim pertama.
Baca Juga: Hasil PBSI Home Tournament - Lalui Duel Sengit, Rinov/Pitha Juarai Grup C
Namun, pasangan unggulan keempat ini berhasil mengatasi tekanan yang dilancarkan Rehan/Lisa.
Pertarungan sempat sengit dan kedua pasangan saling berkejaran angka pada gim kedua.
"Saya banyak membuang poin dan mati-mati sendiri, bolanya mati bukan dimatikan lawan tapi karena kesalahan saya sendiri," kata Adnan dilansir BolaSport.com dari Badminton Indonesia.
"Pada gim kedua, memang Rehan/Lisa mengubah pola main, dan konsentrasi kami menurun dibanding di game pertama," ucap Adnan.
"Kami sama-sama saling mengingatkan, paling sering itu mengingatkan supaya tetap fokus dan jangan sampai hilang fokusnya, karena itu sangat berpengaruh ke penampilan kami," ujar Mychelle.
Adnan/Mychelle keluar sebagai juara Grup B dengan mengantongi dua kemenangan di laga penyisihan.
Baca Juga: PBSI Home Tournament - Praven/Melati Tak Puas dengan Permainan Lawan
Sebelumnya. mereka mengalahkan Ghifari Anandaffa Prihardika/Angelica Wiratama dengan skor 21-12, 21-15.
Dengan demikian, Rehan/Lisa menjadi runner up grup, sedangkan Ghifari/Angelica menjadi juru kunci di grup B dan tidak berhasil lolos ke perempat final.
"Fokus kami masih naik-turun, masih belum stabil. Ini menjadi hal yang paling penting dalam evaluasi penampilan kami," sebut Mychelle.
Sementara itu, Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari menang atas Zacharia Josiahno Sumanti/Hediana Julimarbela, 21-15, 13-21, 21-17 dan menjuarai Grup C.
Baca Juga: Link Live Streaming PBSI Home Tournament - Praveen/Melati Beraksi Hari Ini