Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Pemain anyar Persija Jakarta, Osvaldo Haay, mengaku sudah terbiasa mencari ikan semenjak kecil untuk dijual maupun dimakan sendiri.
kediaman Osvaldo Haay di Kelurahan Hamadi, Jayapura Selatan, Kota Jayapura, Papua memang berseberangan dengan laut.
Tak dipungkiri, pemain timnas Indonesia itu sudah terbiasa menghabiskan waktu di laut.
Selama libur kompetisi Liga 1 2020, Osvaldo haay mengaku banyak melakukan berbagai kegiatan ketika di rumah.
Mulai dari rutin latihan mandiri dengan rekan-rekannya hingga mencari ikan di laut dan dimakan bersama-sama.
Baca Juga: Novri Setiawan Ceritakan Pengalaman di Uruguay dan Bertemu Luiz Suarez
Karena dekat laut, pemain berusia 22 tahun itu terkadang mencari ikan sampai tak kenal waktu.
Ia biasa menghabiskan waktu semalam untuk mendapatkan ikan.
Karena menurutnya ikan justru banyak dijumpai ketika air laut sudah surut.
“Sambil latihan-latihan main skipping dan joging, sekali-kali mancing di laut dekat rumah," ucap Osvaldo Haay dikutip BolaSport dari laman resmi klub.
"Setelah dapat ikan, kami bakar ikan dan makan sama-sama,” imbuhnya.
Baca Juga: Sempat Berlatih di Spanyol, Pemain Persija Ini Yakin Tembus Timnas U-16 Indonesia
Semenjak kecil, eks pemain Persebaya Surabaya itu sudah terbiasa mencari uang jajan sendiri.
Sejak kecil Osvaldo memang sudah bisa menghasilkan rupiah berkat keahliannya mencari ikan untuk kemudian dijual.
“Waktu saya kecil setelah mendapatkan ikan hasil tangkapannya kami jual. Sisanya kami bawa pulang ke rumah untuk di makan,” ucapnya.
Selain berlatih dan memancing, Osvaldo kini juga lebih banyak menghabiskan waktu luangnya menonton film dan membaca buku.