Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Kebersamaan antara Zlatan Ibrahimovic dan AC Milan diyakini bakal usai setelah dirinya disebut bakal meninggalkan San Siro pada akhir musim 2019-2020.
AC Milan mendaratkan Zlatan Ibrahimovic pada bursa transfer musim dingin 2020 berstatus bebas transfer.
Zlatan Ibrahimovic pun diikat kontrak selama 6 bulan oleh AC Milan.
Kondisinya di San Siro kini seakan telah berubah setelah pandemi virus corona atau Covid-19 melanda.
Baca Juga: Zidane Enggan Marahi James Rodriguez yang Curhat Situasi Real Madrid ke Publik
Kompetisi Liga Italia 2019-2020 yang semula berakhir pada akhir Mei kini harus selesai pada awal Agustus dan hal itu berimbas pada kontrak Ibrahimovic.
Penyerang 38 tahun tersebut telah diperpanjang kontraknya untuk jangka pendek hingga Liga Italia musim ini berakhir.
Namun, I Rossoneri turut berharap Ibrahimovic mau memperpanjang masa baktinya hingga musim depan.
Alih-alih demikian, Ibrahimnovic justru belum menunjukkan indikasi bakal menambah masa tugasnya setelah kompetisi musim ini berakhir.
Baca Juga: Khusus untuk Eden Hazard, Zidane Memang Punya Kesabaran Ekstra
Kondisi tersebut membuka peluang Ibrahimovic untuk pergi dari San Siro pada akhir musim ini.
Mantan penyerang Juventus dan Barcelona tersebut bakal kembali berstatus bebas transfer pada 31 Agustus.
Dilansir BolaSport.com dari Sky Sport Italia, Ibrahimovic diyakini tengah mempertimbangkan untuk pulang kampung ke Swedia.
Ia disebut-sebut bakal memperkuat Hammarby IF hingga menutup kariernya sebagai pesepak bola.
Baca Juga: Selain Bawa Liverpool Juara Liga Inggris, Alexander-Arnold Juga Buat Rekor Fantastis
Ibrahimovic sendiri adalah pemilik saham Hammarby senilai 23,5 persen dan ia sempat berlatih di sana selama lockdown.
Striker yang bakal berusia 39 tahun pada Oktober itu , telah mencetak empat gol dalam 11 pertandingan di semua kompetisi untuk I Rossoneri.
Ibrahimovic baru saja pulih dari cedera betis yang membuatnya absen pada dua laga awal Liga Italia pasca-ditangguhkan.