Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Lebih dari 10 Tahun, Pemain Persija Ini Pegang Rekor Liga Indonesia

By Alif Mardiansyah - Minggu, 5 Juli 2020 | 17:45 WIB
Bek Persija Jakarta, Maman Abdurrahman, ketika menjalani latihan di Lapangan Sutasoma Halim, Jakarta Timur (9/3/2020) (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Pemain Persija Jakarta, Maman Abdurrahman, ternyata masih memegang salah satu rekor di Liga Indonesia.

Seperti diketahui, Maman Abdurrahman merupakan bek senior yang masih aktif di Liga Indonesia dengan membela Persija Jakarta.

Sejak di Persija Jakarta, sosok Maman Abdurrahman semakin dikenal dan idolai oleh hampir para The Jak Mania.

Baca Juga: Cerita Awal Kedekatan Pemain Persib Gian Zola Dengan Ghea Youbi

Terlebih Maman sudah merasakan beberapa gelar ketika dirinya menjadi bagian dari Persija.

Bersama Persija Jakarta, pemain timnas Indonesia pada ajang Piala AFF 2010 tersebut berhasil mengoleksi gelar Boost Fix Super Cup 2018, Piala Presiden 2018, dan Liga 1 2018.

Baca Juga: Alasan Pemain Persib Ini Sebut Lawan Persija adalah Laga Terberat

Selain pernah mengangkat piala bersama Persija, Maman Abdurrahman juga pernah mendapatkan penghargaan individu yang sangat bergengsi di Liga Indonesia.

Namun, gelar individu yang didapatkan Maman tersebut terjadi bukan ketika dirinya membela Persija Jakarta.

Tepatnya, saat pemain kelahiran Jakarta tersebut masih memperkuat PSIS Semarang.