Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Pelatih Real Madrid, Zinedine Zidane, memutuskan untuk melakukan rotasi tim dengan menurunkan sejumlah pemain pelapis pada pekan ke-34 Liga Spanyol.
Minggu (5/7/2020) di Stadion San Mames, Real Madrid menghadapi tuan rumah Athletic Bilbao.
Saat ini berada di puncak klasemen Liga Spanyol, Real Madrid berkesempatan membuka jarak 7 poin dari Barcelona di posisi kedua jika berhasil menang atas Athletic Bilbao.
Namun, Zinedine Zidane sebagai pelatih Real Madrid harus juga memikirkan perlunya menjaga kondisi fisik pemain.
Baca Juga: LINK LIVE STREAMING Athletic Bilbao vs Real Madrid - Jauhi Barcelona Tanpa Hazard
Keunggulan 4 poin atas peringkat kedua membuat Zidane tampaknya cukup percaya diri untuk melakukan rotasi tim.
Sejumlah pemain pelapis pun dimainkan sebagai starter menggantikan mereka yang biasanya memulai pertandingan sejak menit pertama.
Eden Hazard masih tidak dipanggil ke dalam tim karena belum fit.
Raphael Varane juga diistirahatkan setelah mengalami cedera pada pertandingan terakhir.
Posisinya sebagai pendamping Sergio Ramos di jantung pertahanan digantikan Eder Militao.
????✅ ¡Nuestro XI inicial ???? @AthleticClub!#RMLiga | #AthleticRealMadrid pic.twitter.com/9wmPci01Ui
— Real Madrid C.F.⚽ (@realmadrid) July 5, 2020
Baca Juga: Jadwal Liga Spanyol Malam Ini - Real Madrid dan Barcelona Main di Kandang Macan
Toni Kroos pun tidak berada dalam jajaran starter dengan Zidane mengedepankan Fede Valverde.
Di depan sebagai pendukung Karim Benzema, Zidane memainkan Marco Asensio dan Rodrygo.
Asensio, yang dikenal sebagai salah satu pemain kesayangan Zidane, akhirnya menjadi starter setelah absen lama karena mengalami cedera ligamen pada pramusim lalu.
Sebelum ini Asensio baru melahap 4 pertandingan di Liga Spanyol 2019-2020.
Dia belum pernah menjadi starter dan mengoleksi total menit bermain hanya 74.
ALINEACIÓN I Los once leones elegidos por Gaizka Garitano para buscar los 3⃣ puntos en San Mamés frente al @realmadrid
Egurre Athletic ‼️#AthleticRealMadrid #AthleticClub ???? pic.twitter.com/AB2smGtFTw
— Athletic Club (@AthleticClub) July 5, 2020
Athletic Bilbao: 1-Unai Simon; 21-Ander Capa, 5-Yeray Lopez, 4-Inigo Martinez, 17-Yuri Berchiche; 10-Iker Muniain, 14-Dani Garcia, 8-Unai Lopez, 11-Inigo Cordoba; 9-Inaki Williams, 22-Raul Garcia.
Real Madrid: 13-Thibaut Courtois; 2-Dani Carvajal, 4-Sergio Ramos, 4-Eder Militao, 12-Marcelo; 10-Luka Modric, 14-Casemiro, 15-Federico Valverde; 20-Marco Asensio, 9-Karim Benzema, 27-Rodrygo.