Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Klub bulu tangkis PB Djarum mengadakan Liga PB Djarum 2020 di GOR Djarum, Jati, Kudus, Jawa Tengah, pada 6-11 Juli.
Dikutip BolaSport.com dari rilis resmi PB Djarum, turnamen ini diadakan demi menjaga stamina para pemain selama tidak ada kompetisi akibat pandemi covid-19.
Program Director Bakti Olahraga Djarum Foundation dan Ketua PB Djarum, Yoppy Rosimin, ingin kompetisi ini menjadi momentum untuk meningkatkan kualitas pemain muda PB Djarum.
"Liga PB Djarum 2020 adalah kesempatan untuk para pemain mengukut kemampuan para atlet muda kami ketika tidak ada turnamen nasional dan internasional," kata Yoppy.
Baca Juga: Pensiunnya Lin Dan Dianggap Bukan Kehilangan Besar bagi China
"Selain itu, kejuaraan yang bersifat internal untuk atlet PB Djarum untuk menemukan lebih banyak pebulutangkis muda PB Djarum yang berkualitas dan kelak akan membela Indonesia di ajang kejuaraan bulutangkis dunia,” tutur dia melanjutkan.
Liga PB Djarum 2020 melibatkan lebih dari 100 atlet muda PB Djarum yang berasal dari kelompok Pemula, Remaja, serta Taruna dan Dewasa dari seluruh sektor.
Para pemain yang dianggap memiliki performa tinggi di kelompok usia mereka akan dimasukkan ke kelompok usia yang lebih tinggi.
Selain itu, para pasangan ganda yang sudah solid dipasangkan dengan partner baru. Tujuannya agar mereka lebih mudah beradaptasi dengan tandem manapun.
Baca Juga: Lin Dan Pensiun, Lee Chong Wei Kenang Persahabatan dan Rivalitasnya dengan Super Dan