Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Gelandang muda Liverpool, Curtis Jones, sukses membawa timnya memetik kemenangan ketika menjamu Aston Villa.
Liverpool berhasil meraih kemenangan dengan skor 2-0 ketika melawan Aston Villa pada pekan ke-33 Liga Inggris di Stadion Anfield, Minggu (5/7/2020).
Tim asuhan Juergen Klopp yang sebelumnya menelan kekalahan 0-4 dari Manchester City pada laga sebelumnya, diprediksi bakal menjadikan Aston Villa sebagai pelampiasannya.
Pada laga itu, The Reds terlihat kesulitan membongkar pertahanan The Villans.
Liverpool baru membuka keran golnya pada menit ke-71 lewat gol yang dicetak oleh Sadio Mane.
Baca Juga: Hasil Liga Italia - Lautaro Gagal Penalti, Inter Kalah di Kandang Sendiri
Gol tersebut membuat Mohamed Salah cs semakin bernafsu untuk menambah keunggulan.
Curtis Jones yang masuk pada menit ke-84, menjadi aktor dalam menambah pundi-pundi gol Liverpool.
Pemain berusia 19 tahun itu berhasil menerima umpan sundulan Mo Salah di dalam kotak penalti dengan sempurna.
Ia kemudian menceploskan bola ke gawang Pepe Reina.
Gol itu menjadikan Jones sebagai pemain termuda Liverpool yang mencetak gol di Liga Inggris, yang sebelumnya dipegang oleh Trent Alexander-Arnold.
Pemain asal Inggris itu berusia 19 tahun 157 hari ketika membuat gol tersebut.
Baca Juga: Hasil Liga Inggris - Sadio Mane dan Bocah 19 Tahun Bawa Liverpool Raih 3 Poin
Curtis Jones is the youngest player to score a Premier League goal for Liverpool since Trent-Alexander Arnold in December 2017.
Just 19 years, 157 days. ⚽️ pic.twitter.com/gcilCwbvst
— Squawka Football (@Squawka) July 5, 2020
Gol itu terasa spesial bagi Jones, yang sebelumnya telah mendapat kontrak baru dari Liverpool.
Mantan pemain Liverpool U-19 itu terikat kontrak 5 tahun di Anfield.
???????? @curtisjr_10 has signed a new long-term contract with the Reds ???? pic.twitter.com/fq76GWH0qf
— Liverpool FC (Premier League Champions ????) (@LFC) July 4, 2020