Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

PSSI Ubah Target Timnas U-19 Indonesia di Piala Dunia U-20 2021

By Mochamad Hary Prasetya - Senin, 6 Juli 2020 | 10:45 WIB
Logo yang digunakan PSSI dalam bidding Piala Dunia U-20 2021 di Indonesia (DOK.PSSI)

BOLASPORT.COM - PSSI mengubah target mereka untuk timnas U-19 Indonesia di Piala Dunia U-20 2021.

Awalnya, PSSI ingin timnas U-19 Indonesia lolos ke semifinal, namun sekarang cukup ke babak 16 besar saja.

Hal tersebut diutarakan secara langsung oleh Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan, kepada awak media.

Berubahnya target tersebut sesuai arahan dari Presiden Republik Indonesia, Joko Widodo.

Jokowi sapaan akrabnya meminta PSSI agar memberikan target yang realistis ke asuhan Shin Tae-yong tersebut.

MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan menyampaikan pemaparan mengenai kelanjutan Liga 1 2020 dan perkembangan timnas Indonesia

Orang nomor satu di Indonesia itu memang sempat menargetkan tim Merah Putih cukup lolos ke babak 16 besar saja, bukan semifinal seperti yang diutarakan PSSI.

Baca Juga: Inter Milan Kalah, Antonio Conte Ngamuk, Pertanyakan Diri Sendiri dan Tim

"Nanti di Piala Dunia U-20 2021 ada enam grup dengan total 24 negara," kata Mochamad Iriawan.