Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Bek kanan Liverpool, Trent Alexander-Arnold, memiliki kemampuan yang mumpuni untuk menjadi seorang gelandang di masa depan.
Hal tersebut diungkapkan oleh striker legendaris Liverpool, Emile Heskey.
Menurut Heskey, kemampuan Trent Alexander-Arnold, khususnya dalam mengirimkan umpan, membuat dirinya layak bermain sebagai gelandang di Liverpool.
Selain itu, Heskey juga mengatakan bermain sebagai gelandang adalah bakat alami pemain berusia 21 tahun tersebut.
Baca Juga: Ikuti Program Latihan Pelatih Fisik, Wanggai Alami Manfaatnya
"Jika Anda bertanya kepada Alexander-Arnold, dia akan senang bermain di lini tengah, karena itu menurut saya adalah posisi alaminya," ujar Heskey seperti dikutip BolaSport.com dari Daily Star.
"Dia mendapatkan lebih banyak ruang di sisi sayap dan Anda telah melihat kemampuan mengumpan yang dimilikinya."
Baca Juga: Berebut Gelar Juara, Real Madrid dan Barcelona Bisa Mati-matian Sampai Akhir Musim
"Kemampuan itu semakin berkembang dari tahun-ke tahun setelah ia bermain di lini tengah."
"Pengambilan keputusan dia belum bagus karena masih jarang dipasang sebagai gelandang," kata sosok yang membawa Liverpool menjuarai Piala FA, Piala Liga Inggris, dan Piala UEFA pada 2001 itu.