Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

N'Golo Kante Cedera, Jorginho Kembali ke Skuad Utama

By Raka Kisdiyatma Galih - Selasa, 7 Juli 2020 | 00:00 WIB
Gelandang tengah Chelsea, N'Golo Kante, yang dirumorkan diincar oleh Real Madrid. (TWITTER.COM/DEXPRESS_SPORT)

BOLASPORT.COM - Gelandang bertahan Chelsea, N'Golo Kante, dipastikan menderita cedera hamstring sehingga membuatnya tak bisa tampil di laga melawan Crystal Palace.

N'Golo Kante menjadi tumbal kemenangan Chelsea ketika meraih kemenangan 3-0 atas Watford, Minggu (5/7/2020).

Tiga gol The Blues dikemas oleh Olivier Giroud (28'), Willian (43'), Ross Barkley (90+2').

Hasil itu membuat Chelsea kembali menempati posisi keempat klasemen sementara Liga Inggris, yang sebelumnya sempat direbut oleh Manchester United.

Di pertandingan itu, Kante terpaksa harus meninggalkan lapangan pada menit ke-78, karena mengalami masalah dengan kakinya.

Baca Juga: Tata Martino: Daripada Juventus, Man United Lebih Bagus untuk Jimenez

Ia kemudian digantikan oleh Billy Gilmour.

Pada sesi wawancara, Frank Lampard selaku pelatih Chelsea menjelaskan bahwa Kante tak bisa tampil di laga melawan Crystal Palace pada pekan ke-34 Liga Inggris, (8/7/2020) dini hari WIB.

Lampard berharap Kante dapat segera pulih sehingga bisa kembali membantu Chelsea di laga-laga selanjutnya.

"Kante tidak akan masuk tim, dia mengalami cedera hamstring," kata Lampard, seperti dilansir BolaSport.com dari Sportskeeda, Senin (6/7/2020).