Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Tajam Abis! Ini 5 Bek dengan Torehan Gol Terbanyak dalam Sejarah

By Imadudin Adam - Selasa, 7 Juli 2020 | 09:30 WIB
Pelatih timnas Belanda, Ronald Koeman, dalam partai melawan JErman di Johan Cruijf Arena, Minggu (24/3/2019) (TWITTER.COM/FOOTBALLORANJE)

Pemain asal Skotlandia ini bermain di posisi bek kanan dan telah memperkuat beberapa tim seperti Burnley, Scunthrope, Luton, dan Preston North End.

Sebagai bek kanan, Alexander tergolong piawai dalam mencetak angka dan tercatat sepanjang karier dia berhasil membukukan 130 gol.

Laurent Blanc

Penggawa asal Prancis ini memulai karier profesionalnya sebagai gelandang serang di Montpelier namun kemudian karena alasan strategi, dia diproyeksikan menjadi bek satu tahun kemudian.

Baca Juga: Andai Habisi Petarung yang Samai Rekor Khabib, Ahli KO Ini Jadi Wajah Baru UFC

Sebagai bek, dia sangat cerdas dalam memutus serangan lawan dan kerennya, dia tak kehilangan sentuhan untuk mencetak gol sebagai gelandang serang.

Blanc selama karier membukukan 153 gol.

Fernando Hierro

Mantan kapten timnas Spanyol dan juga tim Real Madrid ini memang dikenal sebagai salah satu bek terbaik.

Hierro sangat efektif dalam bertahan dan mampu membantu serangan ketika dia dibutuhkan.