Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Sebanyak dua sampai empat pemain timnas Indonesia berpeluang untuk mendapatkan beasiswa di klub kasta keempat Spanyol, CD Polillas Ceuta.
Meski begitu, hanya pemain timnas Indonesia di bawah 19 tahun yang memiliki kesempatan besar di klub asal Negeri Matador tersebut.
Sebelumnya CS Polillas Ceuta sudah diakusisi oleh perusahaan olahraga asal Indonesia, Batavia Sports Group (BSG).
Tujuan BSG mengakusisi CD Polillas Ceuta untuk membuka ruang kepada pesepak bola muda Indonesia agar dapat melakukan latihan dab berkompetisi di Liga Spanyol.
"Jadi hal ini kami ciptakan untuk memberikan jam terbang kepada pemain muda Indonesia yang berbakat dan mempunyai kemampuan di atas rata-rata," kata Direktur Utama BSG, Ade Prima Syarif.
"Sehingga kemampuannya itu bisa diuji dan saat mencapai pada usia produktif, pemain itu bisa seperti yang kami inginkan," ucapnya menambahkan.
Baca Juga: Iri Gelar Jorge Masvidal Tak Dipertaruhkan, Bos UFC Diteror Kamaru Usman
Tak hanya pemain timnas Indonesia, banyak pesepak bola muda lainnya yang memilki kesempatan mendapatkan beasiswa di CD Polillas Ceuta.
Sebelum bergabung, para pemain Indonesia itu akan menjalani seleksi terlebih dahulu.