Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - MotoGP 2020 akan segera bergulir. Sebelum melihat aksi pembalap idola di lintasan, alangkah baiknya melihat siapa saja kontestan yang tampil musim ini.
Momen yang ditunggu oleh para penggemar MotoGP akhirnya tiba.
Setelah mengalami jeda panjang selama empat bulan akibat pandemi virus corona, MotoGP 2020 akhirnya bakal dibuka pada akhir pekan ini, 17-19 Juli.
MotoGP 2020 menghadirkan atmosfer persaingan yang berbeda karena pengurangan jumlah seri balap dan jadwal kejuaraan yang lebih padat.
Baca Juga: Jadwal MotoGP 2020 - Hadirnya 5 Balapan Baru, Termasuk 1 Seri yang Dulu Hilang
Juara bertahan, Marc Marquez (Repsol Honda), masih menjadi favorit juara. Meski begitu, seluruh kompetitornya diyakini tidak akan tinggal diam.
Pabrikan-pabrikan lain telah menyiapkan amunisi terbaiknya untuk menantang Marquez dan Honda dalam perburuan gelar juara MotoGP.
Lantas, siapa saja tim dan pembalap yang akan terlibat dalam persaingan adu cepat di lintasan pada musim ini?
Berikut BolaSport.com merangkum profil 11 tim dan 22 pembalap yang akan berkiprah pada MotoGP 2020.
Baca Juga: Jelang MotoGP 2020 - Jaminan Finis 5 Besar bagi Valentino Rossi di Seri Pembuka
1. Repsol Honda Team
Status: Tim pabrikan
Motor: Honda RC213V
Pembalap:
1. Marc Marquez (#93)
Usia: 27 tahun
Kebangsaan: Spanyol
Prestasi: 1 gelar GP125, 1 gelar Moto2, 6 gelar MotoGP
Musim Debut: 2013
Pencapaian musim lalu: juara MotoGP (18 podium, 12 kemenangan)
2. Alex Marquez (#73)
Usia: 24 tahun
Kebangsaan: Spanyol
Prestasi: 1 gelar Moto3, 1 gelar Moto2
Musim Debut: 2020
Pencapaian musim lalu: juara Moto2 (10 podium, 5 kemenangan)
2. Ducati Team
Status: Tim pabrikan
Motor: Ducati Desmosedici GP20
Pembalap:
1. Andrea Dovizioso (#04)
Usia: 34 tahun
Kebangsaan: Italia
Prestasi: 1 gelar GP125
Musim Debut: 2008
Pencapaian musim lalu: peringkat kedua (9 podium, 2 kemenangan)
2. Danilo Petrucci (#9)
Usia: 29 tahun
Kebangsaan: Italia
Prestasi: -
Musim Debut: 2012
Pencapaian Musim Lalu: peringkat keenam (2 podium, 1 kemenangan)
3. Monster Energy Yamaha MotoGP
Status: Tim pabrikan
Motor: Yamaha YZR-M1
Pembalap:
1. Maverick Vinales (#12)
Usia: 25 tahun
Kebangsaan: Spanyol
Prestasi: 1 gelar Moto3
Musim Debut: 2015
Pencapaian musim lalu: peringkat ketiga (7 podium, 2 kemenangan)
2. Valentino Rossi (#46)
Usia: 41 tahun
Kebangsaan: Italia
Prestasi: 1 gelar GP125, 1 gelar GP250, 7 gelar MotoGP/GP500
Musim Debut: 2000
Pencapaian musim lalu: peringkat ketujuh (2 podium)
4. Team Suzuki Ecstar
Status: Tim pabrikan
Motor: Suzuki GSX-RR
Pembalap:
1. Alex Rins (#42)
Usia: 24 tahun
Kebangsaan: Spanyol
Prestasi: -
Musim Debut: 2017
Pencapaian musim lalu: peringkat keempat (3 podium, 2 kemenangan)
2. Joan Mir (#36)
Usia: 22 tahun
Kebangsaan: Spanyol
Prestasi: 1 gelar Moto3
Musim Debut: 2019
Pencapaian musim lalu: peringkat ke-12
5. Red Bull KTM Factory Racing
Status: Tim pabrikan
Motor: KTM RC16
Pembalap:
1. Pol Espargaro (#44)
Usia: 29 tahun
Kebangsaan: Spanyol
Prestasi: 1 gelar Moto2
Musim Debut: 2014
Pencapaian musim lalu: peringkat ke-11
2. Brad Binder (#33)
Usia: 24 tahun
Kebangsaan: Afrika Selatan
Prestasi: 1 gelar Moto3
Musim Debut: 2020
Pencapaian musim lalu: peringkat kedua Moto2 (9 podium, 5 kemenangan)
6. Aprilia Racing Team Gresini
Status: Tim pabrikan
Motor: Aprilia RS-GP
Pembalap:
1. Aleix Espargaro (#41)
Usia: 30 tahun
Kebangsaan: Spanyol
Prestasi: -
Musim Debut: 2009
Pencapaian musim lalu: peringkat ke-14
2. Andrea Iannone (#29)
Usia: 30 tahun
Kebangsaan: Italia
Prestasi: -
Musim Debut: 2013
Pencapaian musim lalu: peringkat ke-16
*Andrea Iannone berada dalam masa hukuman. Dia akan digantikan Bradley Smith pada dua seri pertama MotoGP 2020
7. LCR Honda
Status: Tim satelit
Motor: Honda RC213V
Pembalap:
1. Cal Crutchlow (#30)
Usia: 35 tahun
Kebangsaan: Inggris
Prestasi: -
Musim Debut: 2011
Pencapaian musim lalu: peringkat kesembilan (3 podium)
2. Takaaki Nakagami (#35)
Usia: 28 tahun
Kebangsaan: Jepang
Prestasi: -
Musim Debut: 2018
Pencapaian musim lalu: peringkat ke-13
Status: Tim satelit
Motor: Yamaha YZR-M1
Pembalap:
1. Fabio Quartararo (#20)
Usia: 21 tahun
Kebangsaan: Prancis
Prestasi: -
Musim Debut: 2019
Pencapaian musim lalu: peringkat keenam (7 podium)
2. Franco Morbidelli (#27)
Usia: 25 tahun
Kebangsaan: Italia
Prestasi: 1 gelar Moto2
Musim Debut: 2018
Pencapaian musim lalu: peringkat ke-10
Status: Tim satelit
Motor: Ducati Desmosedici GP20
Pembalap:
1. Jack Miller (#43)
Usia: 25 tahun
Kebangsaan: Australia
Prestasi: -
Musim Debut: 2015
Pencapaian musim lalu: peringkat kedelapan (5 podium)
2. Francesco Bagnaia (#63)
Usia: 23 tahun
Kebangsaan: Italia
Prestasi: 1 gelar Moto2
Musim Debut: 2019
Pencapaian musim lalu: peringkat ke-15
10. Reale Avintia Racing
Status: Tim Satelit
Motor: Ducati Desmosedici GP19
Pembalap:
1. Johann Zarco (#5)
Usia: 29 tahun
Kebangsaan: Prancis
Prestasi: 2 gelar Moto2
Musim Debut: 2017
Pencapaian musim lalu: peringkat ke-18
2. Tito Rabat (#53)
Usia: 31 tahun
Kebangsaan: Spanyol
Prestasi: 1 gelar Moto2
Musim Debut: 2016
Pencapaian musim lalu: peringkat ke-20
11. Red Bull KTM Tech3
Status: Tim satelit
Motor: KTM RC16
Pembalap:
1. Miguel Oliveira (#88)
Usia: 25 tahun
Kebangsaan: Portugal
Prestasi: -
Musim Debut: 2019
Pencapaian musim lalu: peringkat ke-17
2. Iker Lecuona (#27)
Usia: 20 tahun
Kebangsaan: Spanyol
Prestasi: -
Musim Debut: 2020
Pencapaian musim lalu: peringkat ke-12 Moto2 (1 podium)
Baca Juga: Sabar Umumkan Kepindahan ke Honda, Pol Espargaro Hemat Miliaran Rupiah