Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Arsenal berhasil unggul atas Liverpool pada laga pekan ke-36 Liga Inggris, Rabu (15/7/2020) waktu setempat atau Kamis dini hari WIB berkat blunder Virgil van Dijk dan Alisson Becker.
Bertanding di Stadion Emirates, Arsenal dan Liverpool saling melakukan jual-beli serangan ketika laga dimulai.
Liverpool berhasil unggul terlebih dahulu pada menit ke-20.
Roberto Firmino, yang berada di tengah lapangan, memberikan umpan mendatar kepada Andrew Robertson yang berlari ke dalam kotak penalti.
Robertson pun kemudian dengan cepat memberikan umpan mendatar kepada Sadio Mane yang berada di depan kotak penalti Arsenal.
Dengan kaki kanannya, Mane menendang bola dan membuat jala The Gunners bergetar. Skor 1-0 untuk Liverpool.
GGOOOOALLLLLLLL SADIOOOOOOOOOO ⚡️ pic.twitter.com/hRFgFnjlTV
— Liverpool FC (Premier League Champions ????) (@LFC) July 15, 2020
Arsenal berhasil menyamakan kedudukan pada menit ke-32.
Virgil van Dijk, yang berada di daerah pertahanan The Reds, memberikan umpan mendatar ke Alisson Becker.
Namun, umpan tersebut berhasil dipotong oleh Alexandre Lacazette yang kemudian menggiring bola ke dalam kotak penalti.
Dengan mudah, Lacazette melesakkan si kulit bulat menggunakan kaki kanannya. Skor 1-1.