Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Pelatih Manchester United, Ole Gunnar Solskjaer, memberikan tanggapan mengenai kasus Manchester City dan Pep Guardiola.
Manchester City akhirnya lepas dari hukuman larangan tanding dii Liga Champions dari UEFA.
UEFA mengabulkan permintaan banding Man City yang sempat disebut memanipulasi dana sponsor mereka.
Pelatih Tottenham Hotspur, Jose Mourinho, sempat menyebut keputusan UEFA begitu memalukan.
Hal ini membuat Pep Guardiola tidak terima dan balik menyerang pelatih lain di Liga Inggris.
Baca Juga: Gagal Lampaui Rekor Manchester City, Juergen Klopp Legowo
"Kami sudah melakukan hal yang benat. Mourinho dan pelatih lain harus tahu betapa tersakitinya kami," ucap Guardiola.
"Mereka juga perlu meminta maaf kepada kami," kata Guardiola menambahkan.
Melihat kasus ini, Ole Gunnar Solskjaer ikur terkejut saat diminta memberi tanggapan.
"Saya tidak pernah berbicara soal kasus Man City ini," ujar Solskjaer seperti dilansir BolaSport.com dari Evening Standard.
Baca Juga: Crystal Palace Vs Manchester United - Sedang On Fire, Setan Merah Siap Balas Dendam
"Apa yang dibicarakan Guardiola bukan tentang saya," kata Solskjaer menambahkan.
Kasus Man City lolos dari hukuman UEFA memang tengah menjadi topik panas di Liga Inggris.
Kondisi ini sekaligus membuat perebutan tiket tersisa ke Liga Champions musim depan menjadi semakin panas.
Baca Juga: Crystal Palace Vs Man United - Pogba Raih Status Jadi Anak Emas
Liverpool dan Man City sudah memastikan tempat mereka di ajang tersebut musim depan.
Dua tempat tersisa untuk wakil Liga Inggris akan diperebutkan oleh Chelsea, Leicester City, dan Man United.