Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Penyerang Bhayangkara FC, Herman Dzumafo Epandi, mengungkapkan trik khusus untuk menjadi striker produktif.
Herman Dzumafo termasuk salah satu striker yang hingga saat ini masih aktif bermain meski usianya hampir menginjak 40 tahun.
Herman Dzumafo pertama kali mencicipi Liga Indonesia saat bergabung dengan PSPS Pekanbaru pada tahun 2007.
Empat musim berseragam PSPS membuat Herman Dzumafo semakin nyaman bermain di Tanah Air.
Ia kemudian mencoba keberuntungan dengan menjajal klub lain, di antaranya Arema, Persib, Sriwijaya, Mitra Kukar, Gresik United, dan Persela.
Baca Juga: Usai Ikuti Rapat PT LIB dengan Klub Liga 1, Begini Kata Persiraja Banda Aceh
Sempat kembali ke PSPS, ia kemudian dipinang oleh Bhayangkara FC pada musim 2018.
Tak sedikit yang menilai jika pemain natruliasasi itu sudah tak lagi tokcer karena usianya tak lagi muda.
Namun, berkat usaha dan kerja keras, Dzumafo mampu menjawab semua tudingan itu.
Dua musim berseragam The Guardian, ia sukses mencatatkan tampil dalam 72 laga di semua ajang.