Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Direktur Olahraga Persija Jakarta, Ferry Paulus, mengatakan pihaknya masih terus berkoordinasi dengan tim pelatih perihal rencana menggelar sesi latihan.
Dari pembicaraan itu, kemungkinan besar Persija Jakarta kembali menggelar latihan pada Agustus.
Selain itu, latihan Macan Kemayoran masih ditimbang apakah digelar di Jakarta atau di Yogyakarta.
Yogyakarta menjadi opsi bagi Persija Jakarta karena tim asuhan Sergio Farias itu tak lagi memakai Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta Pusat, di Liga 1 2020.
Persija Jakarta memutuskan untuk memakai Stadion Sultan Agung, Bantul, Yogyakarta.
Stadion Sultan Agung dipilih karena memiliki kualitas dan fasilitas sangat baik.
Baca Juga: Manajemen Persija Jakarta Pastikan Berkandang di Stadion Sultan Agung
“Latihan rencananya digelar bulan Agustus,” kata Ferry Paulus seperti rilis yang diterima BolaSport.com, Minggu (19/7/2020).
“Kami juga masih mendiskusikan langsung berlatih di Yogyakarta atau di Jakarta,” ucap pria yang akrab disapa FP tersebut.
FP melanjutkan, manajemen dan tim pelatih Persija Jakarta juga sedang berdiskusi apakah ada laga uji coba atau tidak.
Baca Juga: Dibanding yang Lain, Pemain Tira Persikabo Lebih Waspadai Bali United
“Kami masih berkoordinasi dengan jajaran pelatih termasuk kebutuhan teknis seperti pemusatan latihan dan pertandingan uji coba,” kata FP.
Liga 1 2020 rencananya akan dilanjutkan kembali pada 1 Oktober mendatang.
Seluruh pertandingan Liga 1 2020 digelar di Pulau Jawa.
Baca Juga: GP F1 Hungaria 2020 - Valtteri Bottas Kecewa Gagal Jadi Pole Sitter
Tidak ada tim yang degradasi ke Liga 2 2021.
Klub juga dipersilahkan melakukan lima pergantian pemain dalam satu pertandingan.
Selain itu, klub juga wajib memainkan dua pemain U-20 dalam pertandingan. Tujuannya untuk menambah jam terbang dan persiapan timnas U-20 Indonesia yang tampil di Piala Dunia U-20 2021.