Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Beri Apresiasi ke Kabupaten Gianyar, Bali United Serahkan Replika Piala Liga 1

By Rinaldy Azka Abdillah - Senin, 20 Juli 2020 | 15:30 WIB
Logo Bali United. (NDARU GUNTUR/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Bali United memberikan replika piala Liga 1 kepada Kabupaten Gianyar sebaga bentuk apresiasi klub kepada pemerintah setempat.

Apresiasi tersebut diberikan karena Kabupaten Gianyar merupakan homebase Bali United selama Liga 1 2019 bergulir.

Penyerahan replika piala dilakukan di kantor pemerintah Kabupaten Gianyar, Senin (20/7/2020) pagi.

Sebagai penerima replika piala, Bupati Gianyar, Made Agus Mahayastra mengucapkan terima kasihnya kepada manajemen dan seluruh jajaran yang ada di Bali United.

Baca Juga: LIB Tak Pusingkan Persija, PSM, dan Bali United Pakai Stadion yang Sama

Ia juga mengatakan bahwa nantinya piala tersebut akan dipajang di kantor pemerintahan Kabupaten Gianyar.

"Terima kasih Bapak Pieter dan Bapak Yabes, tim pelatih, pemain dan official atas apresiasi ini kepada kami sebagai homebase tim kebanggaan masyarakat Bali. Piala ini saya terima dan akan dipajang di kantor Pemerintahan Kabupaten Gianyar ini," ucapnya seperti dikutip Bolasport.com dari laman resmi klub.

Saat ini Kabupaten Gianyar sendiri tengah berkomunikasi dengan berbagai pihak guna mempersiapkan Stadion Kapten I Wayan Dipta yang akan digunakan sebagai venue Piala Dunia U-20.

Baca Juga: Persija Mulai Latihan Bulan Agustus, Ini Kata Otavio Dutra

Hingga saat ini diskusi lanjutan masih dijalin agar nantinya kompetisi sepak bola terbesar di dunia tersebut dapat berjalan dengan sukses.