Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Liverpool 2 Tahun Menangi PFA Awards, Guardiola Merasa Man City Dianaktirikan

By Muhammad Zaki Fajrul Haq - Sabtu, 25 Juli 2020 | 10:45 WIB
Pelatih Manchester City, Pep Guardiola. (TWITTER.COM/SKYSPORTSSTATTO)

BOLASPORT.COM - Pelatih Manchester City, Pep Guardiola, merasa anak-anak asuhnya dianaktirikan karena gelar PFA Awards akhir-akhir ini selalu diberikan kepada pemain Liverpool.

Setiap tahun Asosiasi Pesepak Bola Profesional Inggris (PFA) memberikan penghargaan kepada pemain terbaik Liga Inggris dalam satu musim.

Penghargaan tersebut disebut dengan PFA Awards.

Musim lalu, bek tengah Liverpool, Virgil van Dijk, berhasil meraih penghargaan PFA Awards 2019 usai tampil apik bersama The Reds.

Pada 2018, penyerang Liverpool, Mohamed Salah, juga berhasil meraih penghargaan yang sama.

Baca Juga: Pep Guardiola Isyaratkan Sergio Aguero Fit untuk Laga Kontra Real Madrid

Hal tersebut rupanya membuat pelatih Manchester City, Pep Guardiola, meradang.

Pasalnya, salah satu anak asuhnya, Kevin De Bruyne, menjadi salah satu favorit peraih PFA Awards 2020.

Akan tetapi, Guardiola merasa bahwa penghargaan tersebut akan diberikan kepada pemain Liverpool lagi.