Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Penguasa sesi latihan kedua, Takaaki Nakagami (LCR Honda), menguntit di belakang mereka setelah menajamkan catatan waktunya melewati Pol Espargaro (Red Bull KTM).
The all-time lap record goes again! ????@mvkoficial12 sets an absolute stunner to top FP3 but @AndreaDovizioso misses the cut for Q2! ????#AndaluciaGP ???? pic.twitter.com/4oLBDBYdoc
— MotoGP™???? (@MotoGP) July 25, 2020
Vinales masih menguasai jalannya sesi latihan ketika para pembalap di belakangnya masuk ke pit lane.
Marquez yang sempat masuk pit lane kembali ke sirkuit saat sesi latihan menyisakan kurang dari 30 menit.
Namun, sang juara bertahan masih tidak bisa mengejar catatan waktu Vinales dan tercecer pada posisi belasan.
Baca Juga: MotoGP Andalusia 2020 - Bos Pramac Tak Paham Marc Marquez Ikut Balapan
Hegemoni Vinales akhirnya dipatahkan oleh Francesco Bagnaia.
Pembalap Pramac Racing Team tersebut menajamkan catatan waktunya menjadi 1 menit 36,847 detik menggeser catatan waktu Vinales.
Bagnaia tak berlama-lama menjadi pembalap tercepat.
Change at the top! ????@PeccoBagnaia overhauls the @YamahaMotoGP duo! ????#AndaluciaGP ???? pic.twitter.com/hPQf4DC2I2
— MotoGP™???? (@MotoGP) July 25, 2020
Fabio Quartararo menggesernya setelah menajamkan catatan waktunya menjadi 1 menit 36,643 detik.
Baca Juga: Hasil FP2 Moto2 Andalusia 2020 - Diwarnai Insiden Motor Terbakar, Pembalap Indonesia Alami Kemajuan