Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Sejarah Hari Ini - Marcus/Kevin Hattrick Gelar Juara Japan Open

By Diya Farida Purnawangsuni - Selasa, 28 Juli 2020 | 09:35 WIB
(ki-ka) Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon dan Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan, saat berpose di podium Japan Open 2019, di Musashino Forest Sport Plaza, Tokyo, Jepang, Minggu (28/7/2019). (BADMINTON INDONESIA)

BOLASPORT.COM - Sejarah besar berhasil diukir pasangan ganda putra Indonesia, Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo, pada laga final turnamen Japan Open 2019 yang berlangsung hari ini, setahun lalu.

28 Juli 2019 menjadi hari bersejarah bagi Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo karena sukses membukukan hat-trick gelar juara Japan Open.

Marcus/Kevin menjadi juara Japan Open 2019 setelah mengalahkan rekan senegara sekaligus senior mereka, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan.

Sebelumnya, pasangan nomor satu dunia itu sudah naik ke podium kampiun pada Japan Open 2017 dan 2018.

Pada Japan Open 2017, Marcus/Kevin menang atas Takuto Inoue/Yuki Kaneko (Jepang) dengan skor 21-12, 21-15, sementara pada Japan Open 2018, mereka mengalahkan Li Jun Hui/Liu Yu Chen (China) dengan skor 21-11, 21-13.

Baca Juga: Tai Tzu Ying Bicara Soal Penundaan Olimpiade dan Rencana Pensiun

Marcus/Kevin pun menjadi pasangan ganda putra pertama yang berhasil meraih tiga gelar juara secara beruntun pada turnamen itu sejak Ricky Subagja/Rexy Mainaky melakukannya pada tahun 1995-1997.

Khusus untuk Ricky Subagja, dia adalah pemain Indonesia pertama yang sukses mencetak quat-trick pada Japan Open.

Sebelum berpasangan dengan Rexy Mainaky dan meraih hat-trick, Ricky sudah lebih dulu menjadi juara Japan Open 1994 bersama Denny Kantono.