Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Manajer Persebaya Surabaya, Candra Wahyudi mengungkapkan alasan mengapa timnya hingga kini belum menentukan sikap melanjutkan Liga 1 2020.
Persebaya termasuk satu dari tiga klub yang hingga kini masih bungkam melanjutkan Liga 1.
Candra Wahyudi menganggap jika rencana menggelar kembali Liga 1 belum bisa terlaksana dalam kurun waktu terdekat.
Menurutnya meski nantinya bakal dimulai pada 1 Oktober, namun masih ada terdapat kekurangan yang belum terselesaikan.
Salah satunya mengenai kesiapan untuk kembali menggelar pertandingan di saaat pandemi Covid-19.
Chandra mengaku hingga kini pihaknya belum mendapat panduan dan teknis kompetisi secara gamblang.
Baca Juga: Lawan Pertama Thailand, Shin Tae-yong Panggil 2 Pemain yang Pernah Bobol Gawang Tim Gajah Perang
“Bukan masalah lanjut atau tidak, tapi bagaimana menyiapkan kompetisi agar klub nyaman," ucapnya dikutip BolaSport dari Antara.
"Permasalahannya, hari ini kami belum mendapat panduan kompetisi yang jelas,” imbuhnya.
Chandra menambahkan, rapat virtual PSSI dengan perwakilan klub beberapa waktu lalu masih sebatas pada kesepakatan untuk melanjutkan kompetisi.
Seharusnya sudah mulai membahas persoalan yang serius terkait teknis dan panduan kompetisi.
Ia sendiri berharap PSSI dan PT LIB pada rapat itu sudah mempresentasikan berbagai rencana dan antisipasi jika memang berniat melanjutkan liga.
“Bagaimana jika ada di antara ratusan tiba-tiba terkena wabah ini. Apa yang dilakukan. Kami ingin mendapat gambaran tersebut,” kata dia.
Baca Juga: Pemerintah Fasilitasi Gaji Pelatih Timnas U-19 Indonesia Shin Tae-yong
Meski PSSI sudah mendapat izin menggelar liga oleh Satuan Tugas Pengangan Covid-19, namun hingga saat ini federasi belum menyerahkan atau mensosialisasikan panduan kepada setiap klub.
Selain itu, Chandra juga masih mempertanyakan apakah sudah ada lampu hijau dari setiap daerah yang dijadikan venue pertandingan.
Apalagi menyangkut perizinan dan situasi pandemi di setiap daerah tersebut.