Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Legenda UFC, Georges St-Pierre (GSP), tampak antusias setelah mendapat peluang untuk menghadapi Khabib Nurmagomedov.
Georges St-Pierre dan Khabib Nurmagomedov sering dipasangkan dalam pertandingan karena keinginan kedua petarung untuk saling berhadapan.
Namun begitu, keinginan fan untuk melihat Georges St-Pierre dan Khabib Nurmagomedov bertanding belum terwujud karena tidak direstui UFC.
St-Pierre sendiri sudah memutuskan pensiun pada Februari 2019. Kini, dia berpeluang untuk kembali setelah ide menghadapi Nurmagomedov kembali mengemuka.
Semuanya bermula dari pernyataan manajer Nurmagomedov bahwa petarung berjuluk The Eagle akan menutup karir setelah mencapai rekor 30-0 di MMA.
Saat ini Nurmagomedov masih mencapai 28-0 alias 28 pertandingan selalu menang.
Jika sanggup mengalahkan Justin Gaethje pada Oktober mendatang, Nurmagomedov hanya memerlukan satu kemenangan untuk menggenapi rekornya.
Presiden UFC, Dana White, sudah memberikan lampu hijau kepada Nurmagomedov untuk memilih lawan pada laga pamungkasnya.
Baca Juga: Mike Tyson Sebut Akan Kalahkan Conor McGregor di Ring Tinju
Dana White akan menyerahkan keputusan kepada petarung berusia 31 tahun soal lawan yang diinginkan jika memang memutuskan pensiun pada laga ke-30.
Georges St-Pierre pun kembali masuk dalam daftar lawan yang berpotensi untuk dihadapi Khabib Nurmagomedov.
St-Pierre antusias dengan peluang menghadapi Nurmagomedov. Hal itu dikatakannya kepada jurnalis ESPN, Ariel Helwani.
"Sial! [Berita itu datang] ketika saya berpikir saya bisa tenang," kata GSP, dilansir BolaSport.com dari Essentiallysports.com.
GSP recently re-affirmed his desire to stay retired, but the Khabib fight could lead to a change of heart ????
(via @arielhelwani) pic.twitter.com/I9kr9MQQca
— ESPN MMA (@espnmma) July 28, 2020
St-Pierre kini hanya bisa menantikan hasil pertandingan unifikasi gelar juara kelas ringan UFC antara Nurmagomedov vs Gaethje.
"Saya menunggu pertandingan Khabib dan Gaethje pada bulan Oktober. Berharap yang terbaik untuk mereka," imbuhnya.
Georges St-Pierre merupakan mantan juara dunia UFC dari dua divisi berbeda yaitu kelas welter dan kelas menengah.
Selama berkarir sebagai petarung MMA, St-Pierre memiliki catatan 26 kemenangan dan 2 kekalahan dari 28 pertandingan.
Meski rekornya tidak sempurna, petarung asal Kanada tersebut selalu berhasil membalas kekalahan yang dialaminya.
Baca Juga: Guardiola Ingin Latih Timnas Brasil, Gelandang Man City: Itu Mustahil