Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Pimpinan Petronas Yamaha SRT, Razlan Razali, memiliki alasan sempat ragu mendatangkan Valentino Rossi ke timnya untuk MotoGP 2021.
Valentino Rossi telah memiliki jaminan untuk berkarier tahun depan bersama Petronas Yamaha SRT.
Pembalap berjuluk The Doctor itu telah tersisih dari tim pabrikan menyusul kedatangan Fabio Quartararo.
Rossi dan Yamaha SRT sekarang sudah menjalin komunikasi secara tatap muka.
Kedua pihak kini sudah siap bekerjasama dan Rossi tinggal tanda tangan untuk mengesahkan perjanjian kerjasama.
Baca Juga: Soal Kembalinya Mike Tyson, Don King Minta Semua Pihak Respek
Namun, Razlan Razali rupanya sempat ragu untuk mendatangkan Rossi setelah melihat aksinya di balapan perdana MotoGP 2020.
Rossi saat itu gagal finis karena motor yang ditunggangi mengalami masalah teknis, sehingga dia memilih menepi jelang berakhirnya pertandingan.
Permasalahan itu yang membuat Razlan ragu untuk mendatangkan Rossi ke timnya.
Alasannya, Razlan mengira pembalap 41 tahun itu sudah tidak mampu tampil kompetitif lagi.