Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Gelandang Tira Persikabo Sambut Baik Pergantian Lima Pemain pada Liga 1 asal...

By Ibnu Shiddiq NF - Kamis, 30 Juli 2020 | 18:00 WIB
Pemain Tira Persikabo, Gustur Cahyo Putro (kanan), berlatih jelang laga kontra Persita Tangerang di Shopee Liga 1 2020. (Istimewa/Warta Kota)

BOLAPSORT.COM - Gelandang Tira Persikabo, Gustur Cahyo Putra menyambut positif pergantian lima pemain pada lanjutan Liga 1 2020.

Regulasi subtitusi lima pemain muncul saal rapat virtual PSSI dengan perwakilan klub Liga 1 pada Jumat (17/7/2020).

Meski belum disepakati bersama, namun pergantian lima pemain dinilai akan efektif.

Mengingat jawal kompetisi telah dipadatkan selama lima bulan mulai 1 Oktober 2020 sampai 28 Februari 2021.

Sehingga adanya rotasi pemain yang banyak mampu menyangga perfoma tim agar tetap stabil dan konsisten.

Baca Juga: Pemain Keturunan Bisa Membuat Timnas Indonesia Jadi Lebih Bagus

Menanggapi hal tersebut, gelandang Tira Persikabo, Gustur Cahyo Putro mengaku tidak mempermasalahkan.

Bahkan wacana itu dinilai sudah tepat mengingat padatnya jadwal kompetisi.

Ia berharap pergantian itu tidak serta-merta untuk pemain senior saja.

Justru Gustur menyarankan pemain muda bisa berkesempatan tampil di atas lapangan.

"Kalau menurut saya keputusan itu sangat tepat. Dengan bertambahnya pemain, otomatis kekuatan tim akan bertambah juga," ujarnya dikutip BolaSport dari Tribunnews.

"Tapi dalam pergantian lima pemain itu diharapkan diturunkannya pemain muda," imbuh Gustur.

 Baca Juga: Bek Bali United Michael Orah Berbagi Tips untuk Para Pemain Muda

Gustur berharap terdapat slot khusus untuk pemain U-20 pada regulasi pergantian lima pemain.

Dengan demikian, wacana lain terkait kewajiban klub untuk menggunakan pemain U-20 dapat terlaksana sekaligus.

Mengingat para pemain U-20 akan disiapkan untuk mengikuti ajang bergengsi Piala Dunia-20 2021.

"Kalau menurut saya peraturan itu sangat bagus. Tapi dua pemain U-20 yang dimainkan di Liga 1 2020 itu harus diutamakan yang masuk dalam radar Timnas U-20 yang berlaga di Piala Dunia U-20 2021," ujarnya.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P