Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Direktur Operasional PT LIB, Sudjarno, mengatakan setelah rapat bersama komisaris dan direksi, Senin (3/8/2020) pihaknya bakal mulai merancang agenda pertemuan dengan klub-klub Liga 1.
PT Liga Indonesia Baru (LIB) bakal kembali menggelar rapat lanjutan Liga 1 2020 setelah sebelumnya agenda Senin (27/7/2020) ditunda.
Dalam lanjutan Liga 1 2020 ini memang masih banyak hal yang perlu dibahas dan diselesaikan oleh PT LIB dan PSSI bersama dengan klub.
Baca Juga: Pengamat MotoGP Sebut Rivalitas Quartararo-Vinales Mirip Rossi-Biaggi
Hal itu karena dari 18 baru 14 klub yang setuju kompetisi Liga 1 dilanjutkan di tengah pandemi Covid-19 pada 1 Oktober mendatang.
Empat klub yang masih tak setuju kompetisi dilanjutkan yakni, Persebaya Surabaya, Persipura Jayapura, Barito Putera, dan Persita Tangerang.
Mereka beralasan sampai saat ini menilai operator masih belum memberi jawaban apa yang diminta klub.
Untuk itu Sudjarno mengatakan bahwa dalam minggu depan PT LIB bakal menggelar rapat tatap muka dengan tim agar semua permasalahan dapat diselesaikan.
“Kami kan kemarin dari Yogyakarta. Jadi kami bakal bikin laporan dulu hasilnya. Setelah itu nantinya bahan tersebut bakal menjadi bahasan utama untuk meeting bersama klub,” kata Sudjarno Kepada BolaSport.com, Kamis (30/7/2020).