Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Baru Main Tiga Pertandingan, Pelatih PSIS Belum Tahu Lawan Terberat Musim Ini

By Rinaldy Azka Abdillah - Minggu, 2 Agustus 2020 | 05:15 WIB
Pelatih PSIS Semarang, Dragan Djukanovic. (Instagram PSIS Semarang)

BOLASPORT.COM - Pelatih PSIS Semarang, Dragan Djukanovic, menyebut tim yang sulit dihadapi klubnya di Liga 1 musim lalu.

Menurut Dragan Djukanovic, yang asal Montenegro itu, Madura United menjadi lawan tersulit PSIS musim lalu.

Pasalnya kala itu PSIS Semarang yang berhasil unggul lebih dulu justru harus berbalik kalah usai Beto Goncalves mengunci kemenangan tim berjulukan Laskar Sape Kerrab tersebut.

Laga yang dimaksud adalah pertemuan kedua di Liga 1 2019 di mana PSIS takluk 2-3 di kandang sendiri, 17 Desember 2019.

Saat itu Dragan Djukanovic sudah menjadi direktur teknik PSIS dengan posisi pelatih dipegang oleh Bambang Nurdiansyah.

Baca Juga: PT LIB Diharapkan Kasih Uang Uang Subsidi Berbeda dengan Klub Luar Jawa

"Sebenarnya saya bisa mengatakan bahwa musim lalu permainan yang paling sulit itu saat melawan Madura United," ucapnya seperti dikutip Bolasport.com dari Tribun Jateng, Sabtu (1/8/2020).

Untuk musim ini, pria berusia 50 tahun tersebut belum mengetahui siapa lawan terberatnya.

Hal itu karena Liga 1 2020 harus terhenti setelah baru berjalan selama tiga pertandingan.

Baca Juga: Eks Pemain Persija Ini Tak Kunjung Hadir Latihan PSMS Medan, Ada Apa ?