Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Bek sayap Persib Bandung, Henhen Herdiana, mengungkapkan alasan dirinya menggunakan nomor punggung 12.
Hal itu disampaikan langsung oleh Henhen Herdiana dalam channel YouTube resmi Persib Bandung, 2 Agustus 2020.
Dalam kesempatannya itu, Henhen Herdiana membagikan sedikit kisahnya di Persib Bandung.
Seperti diketahui, Henhen Herdiana telah cukup lama memperkuat Persib Bandung senior sejak kehadirannya 2017.
Kehadiran Henhen ketika itu saat skuat Persib masih diarsiteki oleh pelatih Djadjang Nurdjaman.
Sejatinya, pemain bertahan tersebut merupakan pesepak bola yang juga berasal dari Diklat Persib Bandung.
Baca Juga: Niat Hadirkan Winger Persib Ghozali Siregar ? Ini Jawaban PSMS Medan
Pada musim 2017, Djanur, sapaan Djadjang Nurdjaman kepincut untuk membawa Henhen Herdiana ke skuat Persib senior.
Akhirnya, Henhen pun masuk ke dalam tim senior Maung Bandung dan menjadi salah satu andalan di sektor bek sayap.
Baca Juga: Eks Pemain Persija Ini Tak Kunjung Hadir Latihan PSMS Medan, Ada Apa ?
Semenjak kehadirannya tersebut, hingga kini Liga 1 2020, pemain berusia 24 tahun tersebut masih dipercaya masuk ke dalam skuat Persib Bandung.
Meskipun sampai pekan ketiga Liga 1 2020, Henhen Herdiana belum mendapatkan kesempatan tampil dari juru taktik Robert Rene Alberts.
Walaupun begitu, Henhen sebelumnya merupakan pemain yang tak jarang menjadi opsi mengisi pertahanan Persib.
Baca Juga: Tak Lupa Idul Adha, Eks Pemain Persib Michael Essien Ucap Hal Ini
Dilansir oleh BolaSport.com dari Transfermarkt, bek berpostur 167 cm tersebut telah membukukan satu gol dan tiga assist dari 48 kali penampilan berseragam Persib.
Selama di Persib Bandung, Henhen Herdiana telah menggunakan dua nomor punggung berbeda di masing-masing musimnya.
Awalnya, Henhen mengenakan nomor punggung 21 ketika pertama kali bergabung ke Persib senior musim 2017.
Baca Juga: VIDEO - Jadi Heboh, Kiper Arsenal Tangkap Bola di Luar Kotak Penalti ?
Namun semusim berikutnya, pemain kelahiran Bandung tersebut beralih ke angka 12.
Ternyata, Henhen Herdiana memiliki rahasia dirinya tertarik memilih nomor punggung 12 di Persib Bandung.
Belum lama ini, Henhen pun membeberkan rahasia memutuskan mengubah angka di jerseynya tersebut.
Baca Juga: Cuma Satu Pemain Persib yang Dikasih Assist oleh Michael Essien
"Saya memakai nomor punggung 12 karena kala itu pemberian dari coach Jaino (mantan pelatih Persib U-21)," kata Henhen Herdiana seperti dilansir oleh BolaSport.com dari YouTube Persib, 2 Agustus 2020.
"Pelatih coach Jaino sangat berkesan untuk saya, karena dia yang memilih Henhen untuk masuk seleksi Persib U-21. Jadi, dari situlah cerita nomor punggung 12," ujar Henhen