Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Mantan pelatih Arsenal, Arsene Wenger, menjagokan dua klub top Eropa versi pilihannya menjadi juara Liga Champions 2019-2020.
Kompetisi antarklub Eropa, baik Liga Champions maupun Liga Europa, bakal kembali bergulir pada pekan ini.
Setelah nyaris setengah tahun mandek akibat pandemi COVID-19, UEFA memutuskan untuk menggelar Liga Champions dan Liga Europa pada bulan Agustus.
Laga final pun telah ditetapkan untuk digelar pada 23 Agustus mendatang dengan dua lokasi, yakni Portugal (Liga Champions) dan Jerman (Liga Europa).
Baca Juga: Bawa Arsenal Juara Piala FA, Pierre-Emerick Aubameyang Segera Diganjar Kontrak Baru
Adapun sistem yang dimainkan sejak perempat final nantinya hanya satu pertandingan tunggal, tanpa ada kandang-tandang.
Khusus gelaran Liga Champions, masih ada empat pertandingan leg kedua babak 16 besar yang harus diselesaikan, termasuk bentrokan Manchester City dan Real Madrid.
Manchester City unggul 2-1 atas Real Madrid dalam pertemuan perdana di Stadion Santiago Bernabeu pada Februari lalu.
Sementara itu, Paris Saint-Germain (PSG) sudah memastikan diri lolos ke perempat final usai menang agregat 3-2 atas Borussia Dortmund.
Baca Juga: Manchester United Siapkan Skema Angsuran Guna Daratkan Jadon Sancho
Mereka bakal bertemu tim kuda hitam, Atalanta, pada 12 Agustus mendatang di perempat final.
Pemenang laga tersebut akan menghadapi RB Leipzig atau Atletico Madrid di semifinal.
Baik Manchester City dan Paris Saint-Germain sama sekali belum pernah mengangkat trofi Si Kuping Besar selama keikutsertaan mereka di Liga Champions.
Namun, menurut mantan pelatih Arsenal yang kini menjabat kepala pengembangan sepak bola FIFA, Arsene Wenger, keduanya memiliki potensi menjadi juara Liga Champions musim ini.
Baca Juga: Jadi Aset Masa Depan, Ansu Fati Tak Bakal Dijual oleh Barcelona
Arsene Wenger bahkan menilai Man City dan PSG punya peluang besar ketimbang Bayern Muenchen, Juventus, dan Barcelona.
“Ketika Anda bertanding melawan Atalanta atau Atletico Madrid, apa pun bisa terjadi. Namun, bagi saya, Man City dan PSG adalah dua favorit menjadi juara untuk Liga Champions dalam hal potensi, ”kata Wenger dikutip BolaSport.com dari Europe 1.
"Namun, ada penurunan kualitas yang biasa terjadi di sepak bola Eropa, terutama di level yang sangat-sangat tinggi."
"Jadi, mereka berdua (PSG dan Man City) masih termasuk tim terbaik di Eropa saat ini."
Baca Juga: Juara Piala FA, Aubameyang Ingin Si Bocah Bengal Barcelona Main di Arsenal
“Kita seharusnya tidak mencari alasan-alasan untuk menyalahkan mengapa PSG belum memenangkan Liga Champions hingga saat ini."
"Klub sekelas Real Madrid tidak menang selama 10 hingga 15 tahun hingga tiba-tiba mereka menang tiga kali berturut-turut, ” tutur mantan pelatih nerjuluk The Professor tersebut.