Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM -Presiden Barcelona, Josep Maria Bartomeu, mengungkapkan alasan klubnya akhirnya mau melepas gelandang mereka, Arthur Melo.
Barcelona memutuskan untuk menukar Arthur Melo dengan gelandang Juventus, Miralem Pjanic.
Josep Maria Bartomeu menegaskan bahwa langkah transfer ini dilakukan Barcelona mengingat kondisi terkini klub.
"Kami ingin memperbarui kontrak Arthur, tetapi kondisi ekonomi sedang sulit," kata Bartomeu seperti dilansir BolaSport.com dari Marca.
"Lalu kami mendapat penawaran bagus dari klub yang juga memiliki Pjanic, yang sudah lama kami incar," ujar Bartomeu menambahkan.
Baca Juga: Pembunuh Juventus Dijagokan Menangi Ballon d'Or di Masa Depan
Meski sudah ditukar, Arthur berkewajiban bertahan di Barcelona hingga musim 2019-2020 berakhir.
Saat ini, Arthur justru tengah bermasalah karena menolak untuk bermain.
Barcelona masih harus melakoni pertandingan di Liga Champions musim ini.
Arthur justru memilih membangkang dan saat ini berada di negara asalnya, Brasil.
Baca Juga: Arsenal Harusnya Bayar Pierre-Emerick Aubameyang Rp9,5 Miliar Per Minggu
Kelakuan Arthur membuat para petinggi Barcelona berang, termasuk Bartomeu.
Bartomeu mengungkapkan bahwa ia kecewa dengan sikap yang ditunjukkan oleh Arthur.
Saat ini, Barcelona tengah mengevaluasi motif Arthur melakukan hal negatif seperti ini.
Baca Juga: Berusia 70 Tahun, Arsene Wenger Pengin Kembali Melatih
Satu hal yang pasti, Arthur akan mendapat hukuman dari Barcelona.
Barcelona tidak akan memberi toleransi untuk pemain yang tidak menghargai klub dan rekan setim.