Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Pemain Persija Jakarta, Rohit Chand, ternyata bisa saja berkompetisi di Eropa sebelum dirinya bergabung ke Persija Jakarta.
Persija Jakarta memang telah lama mempercayakan Rohit Chand sebagai salah satu kekuatan utamanya.
Tercatat, Rohit Chand telah membela Persija Jakarta kurang lebih tujuh tahun dengan dua periode yang berbeda.
Pada periode pertama, Rohit Chand berkostum Persija Jakarta dari tahun 2013 hingga 2015.
Selanjutnya, Rohit memperkuat Persija kembali pada tahun 2017 hingga sekarang.
Selama hampir tujuh tahun memperkuat Persija Jakarta, gelandang asal Nepal tersebut menyumbangkan 11 gol.
Baca Juga: Di Timnas Indonesia, Cuma 2 Pemain yang Jago Bikin Gol di Liga 1 2020
Rohit Chand pun telah merasakan rasanya mengangkat piala ketika berseragam Persija Jakarta.
Di Persija, Rohit mampu membantu Persija meraih Piala Presiden 2018, Boost Fix Super Cup 2018, dan Liga 1 2018.
Baca Juga: AFC Kenang Gol Perdana Jebolan Real Madrid Bersama PSM Makassar di Asia
Tidak hanya itu, musim 2018 seakan sempurna ketika Rohit Chand dinobatkan sebagai pemain terbaik Liga Indonesia pada tahun tersebut.
Berhasil tampil apik bersama Persija Jakarta, Rohit ternyata dahulu sempat punya peluang untuk berkesempatan untuk berkarier di Eropa.
Kesempatan itu hadir jauh sebelum dirinya memperkuat Persija dan ia masih berusia 18 tahun, seperti dilansir oleh BolaSport.com dari Warta Kota, 4 Agustus 2020.
Baca Juga: Tak Cuma Laos, Kasus Larangan Main Seumur Hidup Terjadi di Indonesia
Tepatnya, ketika Rohit Chand tampil cukup gemilang bersama kala timnas Nepal imbang 1-1-1 melawan timnas Yordania, 28 Juli 2011.
Berkat penampilan dalam laga kualifikasi Piala Dunia 2014 zona Asia tersebut, Rohit ternyata menjadi buruan beberapa klub eropa.
Baca Juga: VIDEO - Cristiano Ronaldo Gagal Taklukkan Kiper Keturunan Indonesia
Dikabarkan pada tahun 2011, pemain berpostur 178 cm tersebut dilirik oleh Arsenal, Tottenham Hotspur, Lille, dan Rangers kala itu.
Kepastian tersebut sempat disampaikan oleh agen Rohit Chand, Jonathan Hope, yang pernah berhubungan dengan beberapa tim eropa yang minat dengan pemain Persija tersebut.
"Saya telah melakukan kontak dengan dua klub Liga Inggris dan sebuah klub Prancis untuk membicarakan masa depan Rohit," kata Jonathan Hope seperti dikutip dari talkSPORT.
Baca Juga: Selama Era Liga 1, Striker Persija Marko Simic Tak Bisa Bobol Tim Ini
Akan tetapi Rohit Chand enggan untuk meneruskan kariernya di eropa kala itu karena kurangnya keseriusan tim-tim yang menginginkannya.
Lantas, Rohit pun menolak untuk menjalani trial dengan beberarapa klub eropa yang menginginkannya itu.