Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Pelatih Manny Pacquiao, Freddie Roach, menilai petarung UFC asal Rusia, Khabib Nurmagomedov, dan legenda ajang tarung bebas tersebut, Georges St-Pierre, punya peluang untuk saling tarung.
UFC telah mengeluarkan wacana jika Khabib Nurmagomedov bisa saja menghadapi Georges St-Pierre alias GSP.
Ajang tarung bebas dari Amerika Serikat (AS) tersebut bahkan menempatkan GSP sebagai lawan terakhir Nurmagomedov.
Saat ini, Nurmagomedov sedang mempersiapkan diri untuk menghadapi Justin Gaethje pada ajang UFC 254.
Baca Juga: MotoGP Republik Ceska 2020 - Fabio Quartararo Dekati Rekor Unik
Andai mampu meraih kemenangan, UFC akan memberi kesempatan kepada Nurmagomedov untuk menjalani final fight melawan GSP sebelum pensiun.
Wacana duel antara Nurmagomedov dan GSP sempat menjadi bahasan menarik pecinta MMA, tak terkecuali bagi pelatih tinju Manny Pacquiao, Freddie Roach.
Sebagai pelatih tinju, Roach lebih mendukung GSP meraih kemenangan ketimbang Nurmagomedov.
"Saya akan menyukai pertarungan tersebut. Saya merasa itu adalah mega duel dan bagus untuk mereka," ucap Roach, dikutip BolaSport.com dari Sport Bible.
Baca Juga: Mike Tyson Punya 400 Pertarungan di Luar Karier Profesionalnya
Sejarah mencatat, Freddie Roach pernah melatih George St-Pierre untuk menghadapi Michael Bisping pada UFC 217 pada tahun 2017.
Di bawah bimbingan pelatih berusia 60 tahun itu, GSP sukses meraih kemenangan atas Bisping dan berhak mendapatkan sabuk juara kelas menengah UFC.
Roach pun membeberkan keunggulan GSP dibanding Nurmagomedov.
"Mereka berdua sangat baik dalam menjatuhkan lawan, tetapi saya pikir GSP memiliki kemampuan tinju yang hebat," kata Roach.
Khabib Nurmagomedov dan George St-Pierre sebelumnya sudah mengungkapkan keinginan satu sama lain untuk bisa bertarung.
Namun, duel tersebut tidak bisa berlangsung lantaran UFC enggan memberi izin.
Baca Juga: 'Jatuhnya' Marc Marquez pada Awal Musim Dianggap Sangat Mengejutkan