Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Pembalap Monster Energy Yamaha, Valentino Rossi, menegaskan bahwa target yang diusung pada seri balap MotoGP Republik Ceska 2020 bukanlah mendapatkan podium ke-200.
Valentino Rossi berpeluang mengukir sejarah dengan meraih podium ke-200 andai mampu finis di posisi 3 besar pada balapan MotoGP Republik Ceska 2020 yang akan digelar di Automotodrom Brno, Minggu (9/8/2020).
Apalagi, Rossi datang ke sana dengan membawa bekal bagus yakni hasil finis di urutan ketiga pada balapan MotoGP Andalusia 2020, dua pekan lalu.
Selain itu, Rossi juga punya alasan bagus untuk finis di posisi podium di Brno.
Sejarah mencatat, pembalap Italia berjulukan The Doctor tersebut meraih kemenangan pertamanya di Brno, tepatnya saat masih membalap di kelas 125cc (sekarang Moto3).
Baca Juga: Jadwal MotoGP Republik Ceska 2020 - Persaingan Meraih Gelar Juara Dimulai Hari Ini
Namun, Rossi enggan terlalu memikirkan hal itu.
"Saya di sini bukan untuk naik podium ke-200. Saya ada karena saya suka bersaing, menantang, dan berada di puncak," ucap Rossi, dikutip BolaSport.com dari Tuttomotoriweb.
"Tentu saja, saya akan bangga (bisa naik podium ke-200), tetapi itu bukan motivasi utama saya."
"Statistik mulai terlihat ketika Anda bertambah tua, tetapi ketika muda sulit tertarik pada statistik," tutur dia melanjutkan.
Baca Juga: Streaming MotoGP Republik Ceska 2020 - Tak Cuma Yamaha yang Bisa Melesat
Valentino Rossi saat ini menempati peringkat keenam klasemen sementara pembalap MotoGP 2020 dengan raihan 16 poin.
Mengacu pada hal tersebut, Rossi pun bertekad untuk tampil konsisten sepanjang MotoGP 2020 berlangsung.
"Tujuannya adalah untuk tetap berada pada posisi 5 besar, lalu lanjut ke-3 besar," ujar dia.
"Namun, semua keinginan tersebut tergantung seberapa kompetitif pada balapan selanjutnya," kata Rossi menjelaskan.
Baca Juga: Kronologi Kecelakaan Aneh Marc Marquez. Cedera Saat Buka Jendela