Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Sergio Ramos dipastikan absen saat Real Madrid berkunjung ke markas Manchester City.
Real Madrid bakal menghadapi laga hidup mati melawan Manchester City di leg kedua babak 16 besar Liga Champions, Sabtu (8/8/2020).
Sebelumnya, Madrid menderita kekalahan 1-2 dari Man City pada leg pertama.
Maka dari itu, klub ibu kota Spanyol ini harus mengatasi defisit gol dari Man City sambil membuat gawangnya terhindar dari kebobolan.
Menjelang laga krusial tersebut, Madrid dipastikan tak akan diperkuat oleh Sergio Ramos.
Baca Juga: Man City Vs Real Madrid - Zidane Siap Percaya kepada Hazard Lagi
Hal itu lantaran Ramos mendapat sanksi akumulasi kartu.
Sanksi tersebut ia dapat ketika melanggar Gabriel Jesus di leg pertama babak 16 besar Liga Champions lima bulan lalu.
Dilansir BolaSport.com dari Marca, Jumat (7/8/2020), posisi Ramos dikabarkan bakal digantikan oleh Eder Militao.
Militao diboyong Madrid dari FC Porto pada awal musim 2019-2020.
Los Blancos sampai harus mengeluarkan uang senilai 50 juta euro (863 miliar rupiah) untuk pemain timnas Brasil tersebut.
Ia digadang-gadang bakal menjadi suksesor Ramos di masa depan.
Baca Juga: Link Live Streaming Juventus vs Lyon - Ronaldo Ampuh di Kandang?
Namun, di musim perdananya, Militao lebih akrab dengan bangku cadangan.
Padahal ketika masih memperkuat Porto, pemain berusia 22 tahun itu selalu menjadi pilihan utama untuk menjaga jantung pertahanan.
Absennya Ramos di laga melawan Man City dapat dimanfaatkan oleh Militao untuk membuktikan kemampuannya kepada Zinedine Zidane.