Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

MotoGP Republik Ceska 2020 - Quartararo Akui Kalah Cepat dari Morbidelli

By Fauzi Handoko Arif - Sabtu, 8 Agustus 2020 | 12:55 WIB
Pembalap Petronas Yamaha SRT, Fabio Quartararo, saat tampil pada sesi latihan bebas MotoGP Republik Ceska di Sirkuit Brno, Republik Ceska, 7 Agustus 2020. (TWITTER.COM/SEPANGRACING)

BOLASPORT.COM - Pembalap Petronas Yamaha SRT, Fabio Quartararo, memuji rekan satu timnya, Franco Morbidelli, yang tampil cepat pada hari pertama penyelenggaraan MotoGP Republik Ceska 2020.

Fabio Quartararo dan Franco Morbidelli menyelesaikan sesi latihan bebas kedua alias free practice 2 (FP2) di Automotodrom Brno, Jumat (7/8/2020), dengan gemilang.

Alhasil, kedua pembalap dari tim satelit Yamaha tersebut mampu menempati dua posisi teratas pada hasil gabungan.

Quartararo berada di urutan teratas dengan catatan waktu lap terbaik 1 menit 56,502 detik, sedangkan Morbidelli ada di bawahnya persis dengan selisih 0,007 detik saja.

Baca Juga: MotoGP Republik Ceska 2020 - Mulai Dapat Tekanan, Fabio Quartararo Cuek

Secara keseluruhan, Fabio Quartararo menilai kecepatan motornya dalam melakukan time attack sudah baik.

Namun, pembalap Prancis berjulukan El Diablo itu merasa masih perlu menyempurnakan ritme balapannya.

Di samping itu, Quartararo juga terkejut dengan kecepatan yang ditampilkan Franco Morbidelli saat menjalani FP2.

"Kami tahu bahwa hari ini Franco Morbidelli lebih cepat dalam ritme, tetapi kami sangat dekat dalam hal waktu dan itu sangat penting," ucap Quartararo dikutip BolaSport.com dari Crash.

Baca Juga: Dicoret dari Turnamen Internal, Goh Jin Wei Masih Ada di Skuad Uber